Pak Joyo berwirausaha menjual berbagai macam alat kebutuhan rumah tangga

Berikut ini adalah pertanyaan dari naylaamwd pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pak Joyo berwirausaha menjual berbagai macam alat kebutuhan rumah tangga seperti gelas. Gelas tersebut ditumpuk lalu dimasukkan ke dalam kardus kemasan. Tinggi tumpukan gelas mengalami penambahan tinggi tetap. 12 cm 15 cm 18 cm Jika tinggi kardus kemasan 30 cm, maka banyaknya tumpukan gelas yang muat pada kardus tesebut adalah.... tumpukbantu jawab yaaaa​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Banyak tumpukan gelas dalam kardus setinggi 30 cm adalah 7 tumpuk gelas. Hal ini dengan kriteria beda tinggi setiap penambahan tumpukan adalah senilai 3 cm dengan suku awal 12 cm.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Deret aritmetika merupakan deretan bilangan dengan selisih atau beda suku setelah dan sebelumnya akan selalu sama. Berikut perhitungan suku ke-n dari deret aritmetika:

\bf U_n = a+b(n-1)

Keterangan:

  • Uₙ = suku ke-n.
  • n = urutan.
  • b = beda.
  • a = suku awal (pertama).

Diketahui:

  • Dimisalkan:
    n  = jumlah tumpukan.
    Uₙ = tinggi tumpukan ke-n.
  • Uₙ = 30 cm.
  • a   = 12 cm.
  • U₂ = 15 cm.
  • U₃ = 18 cm.

Ditanyakan:

n = ?

Penyelesaian:

Langkah 1
Perhitungan beda.

  • b = U₂ - a
    b = 15 - 12
    b = 3 cm.

Langkah 2
Perhitungan banyak tumpukan.

  • Uₙ  = a + b (n-1)
    30 = 12 + 3 (n-1)
    30 = 12 + 3n -3
    3n = 30 - 12 + 3
    n   = 21 : 3
    n   = 7.
  • Deret tumpukan sampai suku ke-7:
    12,  15,   18,  21,  24,  27,  30
    U₁,  U₂,  U₃,  U₄,  U₅,  U₆,  U₇

Pelajari lebih lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X
Mapel  : Matematika
Bab      : 9 - Barisan dan Deret Bilangan
Kode    : 10.2.9

#SolusiBrainlyCommunity

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 28 Feb 23