Berikut ini yang bukan merupakan faktor internal penyebab masyarakat mengalami

Berikut ini adalah pertanyaan dari ismail25631 pada mata pelajaran Ujian Nasional untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Berikut ini yang bukan merupakan faktor internal penyebab masyarakat mengalami perubahan sosial adalah …

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Peperangan.

Penjelasan:

Perubahan sosial terjadi karena adanya dua faktor yaitu faktor eksternal dan faktor internal. Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar kelompok masyarakat, sedangkan faktor internal merupakan faktor-faktor yang berasal dari dalam masyarakat itu sendiri.

Adapun perubahan sosial yang dipengaruhi dari faktor internal adalah sebagai berikut :

1) Bertambah atau Berkurangnya Penduduk

Bertambahnya penduduk pada suatu daerah mengakibatkan perubahan pada struktur masyarakat terutama lembaga-lembaga kemasyarakatan. Bertambah atau berkurangnya penduduk dalam suatu wilayah menyebabkan terjadinya perubahan sosial baik di daerah tujuan maupun di daerah yang ditinggalkan. Hal ini dapat dilihat dengan adanya perpindahan penduduk dari desa ke kota-kota besar yang sering disebut urbanisasi. Akibat urbanisasi terjadilah perubahan-perubahan dalam sistem sosial masyarakat kota.

2) Penemuan-Penemuan Baru (Inovasi)

Inovasi berasal dari kata latin, “innovation” yang berarti pembaruan dan perubahan. Inovasi merupakan suatu perubahan yang menuju ke arah perbaikan, yang lain atau berbeda dari yang sudah ada sebelumnya, yang dilakukan dengan sengaja dan berencana atau tidak secara kebetulan. Terjadinya penemuan-penemuan baru dalam masyarakat melalui dua tahap penemuan yang dikenal dengan istilah discovery dan invention. Discovery adalah penemuan-penemuan baru dari suatu unsur kebudayaan baru, baik berupa suatu alat yang baru, ataupun berupa suatu ide baru yang diciptakan oleh seorang individu ata serangkaian ciptaan dari individu-individu dalam masyarakat yang bersangkutan. Sedangkan, invention merupakan proses penyebarluasan sebuah penemuan untuk dapat di ketahui masyarakat. sebagai lanjutan dari discovery.

3) Konflik dalam Masyarakat

Konflik atau pertentangan dalam masyarakat dapat mendorong terjadinya perubahan sosial budaya. Konflik berakibat jatuhnya korban jiwa dan harta bagi pihak yang bertikai

4) Terjadinya Pemberontakan atau Revolusi dalam Tubuh Masyarakat Sendiri

Terjadinya pemberontakan diawali dengan adanya ketidakpuasan sebagian masyarakat. Ketidakpuasan ini diarahkan pada sistem kekuasaan yang dianggapnya tidak cocok sehingga mendorong untuk keluar dan membuat sistem kekuasaan yang berbeda.

jadi jawaban yang tepat adalah peperangan

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh cathnatalia91 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 10 Mar 23