2. Jumlah nilai ulangan Matematika Amir, Budi, dan Cecep adalah

Berikut ini adalah pertanyaan dari candaceorlin pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

2. Jumlah nilai ulangan Matematika Amir, Budi, dan Cecep adalah 220. Budi mendapat nilai 67. Sementara itu, Cecep mendapat nilai 11 lebih tinggi dari Amir. Berapa nilai Amir?minta tolong ya kakk​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jumlah nilai ulangan Matematika Amir, Budi, dan Cecep adalah 220. Budi mendapat nilai 67. Sementara itu, Cecep mendapat nilai 11 lebih tinggi dari Amir. Maka nilai Amir adalah 71.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Diketahui:

Jumlah nilai ulangan Matematika Amir, Budi, dan Cecep adalah 220.

Budi mendapat nilai 67.

Cecep mendapat nilai 11 lebih tinggi dari Amir.

Ditanya:

Berapa nilai Amir?

Jawab:

Nilai Budi = 67

Nilai Amir = a

Nilai Cecep = a + 11

Jumlah nilai = nilai Amir + nilai Budi + nilai Cecep

220 = a + 67 + (a + 11)

220 = a + a + 67 + 11

220 = 2a + 78

220 - 78 = 2a

142 = 2a

a = 71

Jadi, nilai Amir adalah 71.

Pelajari lebih lanjut:

  • Materi tentang Jabarkan bentuk aljabar berikut ini:  (3x-5y) (5x-3y) di yomemimo.com/tugas/2895830
  • Materi tentang Jika (x+1)/(x-1)=4/5 . maka nilai x yaitu di yomemimo.com/tugas/2895719
  • Materi tentang Suatu ketika pak veri membeli dua karung beras untuk kebutuhan hajatan rumahnya. setelah dibawa pulang istri pak veri merasa beras yang dibeli kurang. kemudian pak veri membeli sebanyak 5 kg. nyatakan bentuk aljabar dari beras yang dibeli pak veri yomemimo.com/tugas/549817

==============================

Detail Jawaban

Kelas : 8

Mapel : Matematika

Kategori : Aljabar

Kode : 8.2.1

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh syubbana2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 Oct 22