Hitunglah jika diketahui data sebagai berikut: Biaya tetap sebesar RP

Berikut ini adalah pertanyaan dari Uauai pada mata pelajaran Wirausaha untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Hitunglah jika diketahui data sebagai berikut: Biaya tetap sebesar RP 1.000.000, lalu biaya variabel RP 20.000 , dan jumlah yang diproduksi sebanyak 100 unit, maka hitunglah :a.Harga per unit untuk mencapai BEP
b.Jumlah unit jika harganya menjadi RP 45.000​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

a. Harga per unit untuk mencapai BEP adalah Rp 30.000.

b. Jumlah unit jika harganya menjadi Rp 45.000 adalah 40 unit.

Break even point adalah titik dimana Entity/company/business dalam keadaan belum memperoleh keuntungan, tetapi juga sudah tidak merugi. Break Even point atau BEP dapat diartikan suatu analisis untuk menentukan dan mencari jumlah barang atau jasa yang harus dijual kepada konsumen pada harga tertentu untuk menutupi biaya-biaya yang timbul serta mendapatkan keuntungan / profit. Jenis Break Even Point (BEP)

1. BEP Unit : BEP yang dinyatakan dalam jumlah penjualan produk di nilai tertentu.

2. BEP Rupiah : BEP yang dinyatakan dalam jumlah penjualan atau harga penjualan tertentu.

Pembahasan

Dalam menghitung berapa besar BEP atau titik impas tentu saja memerlukan komponen-komponen. Berikut ini merupakan komponen dari BEP:

1. Biaya Tetap (Fixed Cost), baik ketika perusahaan sedang berproduksi maupun tidak berproduksi.

2. Biaya Variable (Variabel Cost), Komponen ini bersifat dinamis dan bergantung pada tingkat volume produksinya. Jika produksi meningkat, maka biaya variabel juga akan meningkat.

3. Harga Jual (Selling Price), harga jual per unit barang atau jasa yang telah diproduksi.

Diketahui Biaya tetap (FC) = Rp. 1.000.000

Biaya variabel/unit (VC) = Rp 20.000 per unit

a.BEP unit = 100 unit

Rumus / Cara Menghitung BEP unit:

BEP Unit = (Biaya Tetap) / (Harga per unit – Biaya Variabel per Unit)

100 = 1.000.000 / (P - 20.000)

100(P - 20.000) = 1.000.000

100P - 2.000.000 = 1.000.000

100P = 1.000.000 + 2.000.000

100P = 3.000.000

P = 30.000

Jadi harga per unit untuk mencapai BEP sebesar Rp 30.000.

b. Jika harga (P) = Rp 45.000

Rumus / Cara Menghitung BEP unit:

BEP Unit = (Biaya Tetap) / (Harga per unit – Biaya Variabel per Unit)

BEP = 1.000.000 / (45.000 - 20.000)

BEP = 1.000.000 / 25.000

BEP = 40 unit

Jadi diperoleh jumlah untuk mencapai BEP sebesar 40 unit.

Penjelasan:

semoga bermanfaat

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh falentinohahol80 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 01 Jun 23