Berikut ini adalah pertanyaan dari Yudhisthira1479 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Tercantum data penelitian terhadap jumlah hasil panen lada di lima belas kecamatan di suatu kabupaten dengan satuan kuintal. Dengan tingkat signifikansi 5%, uji Kolmogorov-Smirnovmemberikan hasil bahwa data tersebut diambil dari populasi yangberdistribusi normal. Penentuan ini diperoleh dengan menggunakan konsep pengujian distribusi normal.
Penjelasan dengan langkah-langkah
Diketahui:
Data jumlah hasil panen lada di lima belas kecamatan di suatu kabupaten (dalam kuintal):
13, 12, 15, 10, 11, 8, 16, 9, 12, 14, 12, 18, 9, 10, 17
α = 5%
Ditanya: uji populasi berdistribusi normal dengan uji Kolmogorov-Smirnov
Jawab:
- Pemisalan
Misalkan X merupakan peubah acak yang menyatakan jumlah hasil panen lada di suatu kecamatan dalam kabupaten yang sama.
- Perumusan hipotesis
H₀: populasi jumlah hasil panen lada berdistribusi normal
H₁: populasi jumlah hasil panen lada tidak berdistribusi normal
- Daerah kritis
Dengan α = 5% = 0,05, N = 15, dan tabel nilai kritis uji Kolmogorov-Smirnov, diperoleh:
|FT-FS| maks > 0,338
- Rata-rata dan standar deviasi
= 12,4
s ≈ 3,07
- Tabel data, nilai Z, FT, FS, dan |FT-FS|
Gunakan tabel distribusi normal.
No. Xi Z FT FS |FT-FS|
1 8 -1,44 0,0749 0,0667 0,0082
2 9 -1,12 0,1314 0,2 0,0686
3 9 -1,12 0,1314 0,2 0,0686
4 10 -0,78 0,2177 0,3333 0,1156
5 10 -0,78 0,2177 0,3333 0,1156
6 11 -0,46 0,3228 0,4 0,0772
7 12 -0,13 0,4483 0,6 0,1517
8 12 -0,13 0,4483 0,6 0,1517
9 12 -0,13 0,4483 0,6 0,1517
10 13 0,2 0,5793 0,6667 0,0874
11 14 0,52 0,6985 0,7333 0,0384
12 15 0,85 0,8023 0,8 0,023
13 16 1,17 0,879 0,8667 0,0123
14 17 1,5 0,9332 0,9333 0,0001
15 18 1,83 0,9664 1 0,0336
- Nilai terbesar |FT-FS|
0,1517
- Kesimpulan
Karena 0,1517 < 0,338, maka H₀ tidak ditolak. Jadi, dengan tingkat signifikansi 5%, sampel yang ada mendukung pernyataan bahwa data tersebut diambil dari populasi yang berdistribusi normal.
Pelajari lebih lanjut
Materi tentang Konsep Uji Normalitas yomemimo.com/tugas/51503665
#BelajarBersamaBrainly
#SPJ1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Tue, 27 Sep 22