Tuliskan 5 upaya mengatasi permasalahan transportasi di indonesia

Berikut ini adalah pertanyaan dari Alyaziza pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Tuliskan 5 upaya mengatasi permasalahan transportasi di indonesia

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Kelas: VIII
Mata Pelajaran: IPS
Materi: Transportasi
Kata kunci: jalan, pelabuhan,  

Saya akan mencoba menjawab pertanyaan ini dengan dua jawaban:

Jawaban pendek:

 

5 upaya mengatasipermasalahan transportasi di Indonesia:

1. Memperbanyak jalantol

2. Membangun jalan diwilayah terpencil

3. Membangun jalur keretaapi baru

4. Membangun transportasimasal di kota besar

5. Membangun pelabuhandan bandara baru


Jawaban panjang:

Permasalahan transportasi di Indonesiasangat banyak, seperti kemacetan di kota besar dan sulit terjangkaunya.Beberapa usaha yang dilakukan untuk mengatasi permasalahan ini adalah:

 

1. Memperbanyak jalantol

 

Pembangunan tol diJakarta disekitarnya dilakukan untuk mengurai kemacetan di Jakarta, terutamayang terjadi pada waktu berangkat dan pulang kerja. Proyek tol yang dilakukanmisalnya adalah JORR 2 (Jakarta Outer Ring Road 2) yang menghubungkan kotapenyokong Jakarta yaitu Tanggerang, Tanggerang Selatan, Depok dan Bekasi, agarlalulintas antar daerah penyangga tidak perlu melalui Jakarta dan beban lalulintas Jakarta berkurang.

 

2. Membangun jalan diwilayah terpencil

 

Wilayah pedalaman danperbatasan Indonesia masih sulit dijangkau sehingga sulit bagi warga di daerahini untuk berobat, bekerja dan menjual hasil bumi. Karena itu jalan perintis diwilayah ini, seperti Jalan Trans Papua, sedang dikerjakan oleh pemerintah untukmeningkatkan keterjangkauan daerah ini.

 

3. Membangun jalur keretaapi baru

 

Pembangunan jalurkereta api baru, seperti Jalur Kereta Api Trans Sulawesi dan Trans Sumateradilakukan karena transportasi pulau-pulau ini masih terbatas dan mengandalakanjalur darat. Bila terjadi ongsor atau jalan rusak, akan sulit melakukantransportasi. Selain itu jalan ini perlu agar ekonomi di daerah ini dapat meningkat.

 

4. Membangun transportasimasal di kota besar

 

Kemacetan saat pulangdan berangkat kerja (rush hour) disebabkan banyaknya mobil dan motor perkerja daridan menuju daerah penyangga Jakarta. Karena itu diperlukan transportasi massalagar para pekerja bisa beralih dari kendaraan pribadi. Proyek transportasi yangsedang dibangun misalnya adalah LRT (Light Rail Transit) dan MRT (Main RailTransit).

 

5. Membangun pelabuhandan bandara baru

 

Pelabuhan dan bandaraakan memudahkan transportasi orang dan barang dari wilayah terpencil, terutamapulau-pulau kecil di luar Jawa. Contohnya adalah pembangunan bandara di pulauMiangas, pulau terluar yang berbatasan dengan Filipina.

 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 24 Dec 15