Berikut ini yang bukan merupakan salah satu hal yang berkaitan

Berikut ini adalah pertanyaan dari refani0417 pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Berikut ini yang bukan merupakan salah satu hal yang berkaitan dengan kepemudaan menurut Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 Pasal 1 ayat (2) adalah .... Pilih salah satu: a. . harapan b. aktualisasi diri c. karakter d. tanggung jawab

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pilihan jawaban yang bukan menunjukkan hal yang berkaitan dengan kepemudaan menurut Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 Pasal 1 ayat (2) adalah pilihan jawaban A yaitu harapan. Di mana di dalam Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 Pasal 1 ayat (2)  tidak ada disebutkan harapan yang merupakan sesuatu yang berkaitan dengan kepemudaan. Suatu hal yang berkaitan dengan kepemudaan menurut Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 Pasal 1 ayat (2) antara lain:

  • Potensi
  • Tanggung jawab (alasan yang membuat pilihan jawaban D salah).
  • Hak.
  • Karakter (alasan yang membuat pilihan jawaban C salah).
  • Kapasitas.
  • Aktualisasi diri (alasan yang membuat pilihan jawaban B salah).
  • Cita-cita pemuda.

Pembahasan

Untuk lebih memperjelas jawaban tersebut maka mari kita lihat isi dari Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 Pasal 1 ayat (2) yaitu Kepemudaan adalah berbagai hal yang berkaitan dengan potensi, tanggung jawab, hak, karakter, kapasitas, aktualisasi diri, dan cita-cita pemuda. Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 menjelaskan tentang kepemudaan. Berdasarakan Undang-Undang No. 40 Tahun 2009 yang dimaksud dengan pemuda adalah seorang warga negara Indonesia yang sedang memasuki periode yang sangat krusial bagi pertumbuhan dan perkembangan, di mana usianya adalah 16 hingga 30 tahun.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang bunyi dari sila keempat pancasila, pada yomemimo.com/tugas/1387492
  2. Materi tentang contoh perilaku tidak sesuai dengan sila pancasila, pada yomemimo.com/tugas/13466558
  3. Materi tentang arti dari simbol pohong beringin, pada yomemimo.com/tugas/14414328  

========================

Detail Jawaban

Kelas: X

Mata Pelajaran: PPKn

Bab: Pancasila dan UUD Negara RI Tahun 1945

Kode Katagori: 10.9.4

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh 30041108 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 31 May 21