Berikut ini adalah pertanyaan dari ilaykholifah pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Nama alat pengukur berat adalah NERACA PEGASyang berfungsi untukmelakukan pengukuran atau penimbangan massa benda.
Neraca pegas adalah alat semacam timbangan yang digunakan untuk melakukan pengukuran massa suatu benda. Benda yang akan diukur massanya akan digantung pada pengait neraca setelah kita atur terlebih dahulu skala 0 (nol) dengan cara memutar sekrup pengatur skala. Kemudian kita akan melihat skala yang ditunjukkan oleh penunjuk neraca yang merupakan representasi dari nilai massa benda sekaligus berat benda yang diukur.
Batas ketelitian atau nilai skala terkecil pada neraca pegas biasanya adalah 0,1 N.
Adapun bagian - bagian yang ada pada neraca pegas adalah sebagai berikut.
1. Gantungan yang berfungsi sebagai tempat untuk menahan dinamometer tersebut agar tetap di tempatnya dan tidak mengganggu proses pengukuran.
2. Penunjuk skala yang berfungsi untuk menampilkan skala (hasil pengukuran).
3. Pegas merupakan bagian vital dari neraca pegas.
4. Skala adalah hasil pengukuran berupa angka yang tertera pada pegas.
5. Pengait merupakan alat di mana benda akan dikaitkan untuk diukur massa dan beratnya.
Lalu, bagaimana cara mengukur dengan neraca pegas dan cara membacanya?
Cara pengukuran dengan menggunakan neraca pegas relatif mudah.
Gantungkan benda yang akan diukur massanya pada pengait yang terdapat di bagian bawah pegas. Pastikan neraca dalam keadaan tenang (tidak bergerak) sebelum kita membaca skala yang ditunjukkan oleh penunjuk skala.
Cara membaca neraca pegas ini sama halnya seperti penggunaan alat ukur mistar dengan melihat angka yang ditunjukan oleh penunjuk skala.
Pelajari lebih lanjut :
yomemimo.com/tugas/17503614 tentang jenis neraca yang digunakan untuk mengukur bahan kimia yang berbentuk padat dan disertai penjelasan jenis - jenis alat ukur massa
yomemimo.com/tugas/429744 tentang prinsip kerja neraca pegas
DETAIL JAWABAN
MAPEL : FISIKA
KELAS : X
MATERI : BESARAN DAN SATUAN
KATA KUNCI : NERACA PEGAS, SKALA, MASSA DAN BERAT, FUNGSI
KODE SOAL : 6
KODE KATEGORISASI : 10.6.1
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh heldheaeverafter dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 27 Feb 15