Dalam mentransmisikan data pada layer transfor terdapat dua protocol yang

Berikut ini adalah pertanyaan dari dindasitihumaerah pada mata pelajaran TI untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Dalam mentransmisikan data pada layer transfor terdapat dua protocol yang berperan yaitu​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dalam mentransmisikan datapadalayer transportterdapat duaprotokol yang berperan, yaitu​:

  • TCP (Transmission Control Protocol)dan
  • UDP (User Datagram Protocol).

Pembahasan

Sesuai dengan namanya, layer transport bertanggungjawab dalam hal transportasi data, menjamin dan melakukan sesi komunikasi antar client/komputer, serta menentukan bagaimana data dikirim dan diterima (ditransmisikan).

Dua protokol utama pada layer transport adalah TCP (Transmission Control Protocol)danUDP (User Datagram Protocol).

TCP adalah protokol yang lebih kompleks dibandingkan dengan UDP, digunakan dalam transmisi data berbasis koneksi (connection-oriented). Oleh karena itu, TCP perlu menjamin keterhubungan antar client atau antara client dan server, sehingga data dijamin terkirim sampai tujuan. TCP digunakan untuk transmisi data dalam jumlah besar.

Sedangkan UDP digunakan dalam transmisi data yang tidak perlu menjamin keterhubungan (connectionless). UDP biasanya digunakan untuk mentransmisikan data dalam jumlah kecil, sehingga UDP lebih sesuai digunakan dalam transmisi pesan/data yang lebih sederhana.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh henriyulianto dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 25 Oct 22