1). Sebuah bus mepaju pada lintasan lurus. Selama 80 menit

Berikut ini adalah pertanyaan dari rahmaamalia973 pada mata pelajaran Bahasa lain untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

1). Sebuah bus mepaju pada lintasan lurus. Selama 80 menit pertama bus tersebut menempuh jarak 50 km, dan 50 menit selanjutnya menempuh jarak 60 km. Tentukanlah kelajuan raya rata bus tersebut!Caranya ya please besok dikumpul tanggal 29 juli​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Suatu bus berjalan dalam lintasan lurus. Dalam delapan puluh menit pertama, bus menempuh jarak sejauh lima puluh kilometer, sedangkan untuk lima puluh menit berikutnya, bus menempuh jarak sejauh enam puluh kilometer. Bus tersebut memiliki kelajuan rata-ratasenilai50\bf\frac{10}{13} km/jam atau sekitar 50,77 km/jam.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Diketahui:

t₁ = 80 menit

s₁ = 50 km

t₂ = 50 menit

s₂ = 60 km

Ditanya: \bar{v}

Jawab:

  • Satuan

Karena jarak sudah menggunakan satuan km dan jarang digunakan satuan kelajuan yang melibatkan satuan menit, maka gunakan satuan km/jam.

  • Konversi satuan waktu

t₁ = 80 menit = 80/60 = \frac{4}{3} jam

t₂ = 50 menit = 50/60 = \frac{5}{6} jam

  • Total jarak tempuh

s total = 50+60 = 110 km

  • Total waktu tempuh

t total = \frac{4}{3}+\frac{5}{6}=\frac{8}{6}+\frac{5}{6}=\frac{13}{6} jam

  • Kelajuan rata-rata

\bar{v} = s total/t total = 110/\frac{13}{6} = 110×\frac{6}{13} = 50\frac{10}{13} km/jam ≈ 50,77 km/jam

Jadi, bus tersebut memiliki kelajuan rata-rata senilai 50\bf\frac{10}{13} km/jam atau sekitar 50,77 km/jam.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang Menghitung Kelajuan Rata-Rata dengan Rute dalam Rincian Jarak dan Waktu yang Diberikan yomemimo.com/tugas/31477560

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh anginanginkel dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 26 Oct 22