5. Wahyudi bermain harmonika di dalam kamar. Suara harmonika terdengar

Berikut ini adalah pertanyaan dari srilestarilestari472 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

5. Wahyudi bermain harmonika di dalam kamar. Suara harmonika terdengar oleh ibu yangsedang menyapu halaman. Suara harmonika terdengar hingga halaman dengan
perantara....
A. jendela kaca
B. dinding
C. udara
D. air
6. Sifat cahaya dapat dipantulkan ditunjukkan pada peristiwa
A. Bu Diana melihat kendaraan dibelakangnya melalui kaca spion
B. Trisna melihat cahaya dari lampu mobil dari cendela rumah
C Dini menyaksikan pelangi pada siang hari
D. Tika melihat dasar kolam ikan lebih dangkal dari kedalaman sesungguhnya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

  1. Wahyudi bermain harmonika di dalam kamar. Suara harmonika terdengar oleh ibu yang sedang menyapu halaman. Suara harmonika terdengar hingga halaman dengan perantara (C) Udara
  2. Sifat cahaya dapat dipantulkan ditunjukkan pada peristiwa(A) Bu Diana melihat kendaraan di belakangnya melalui kaca spion

Pembahasan

Bunyi dihasilkan oleh getaran suatu benda.

Getaran adalah gerakan bolak - balik.

Frekuensi adalah jumlah getaran yang terjadi dalam satu detik.

Bunyi dengan frekuensi teratur disebut nada. Bunyi dengan frekuensi tidak teratur disebut desah.

Bunyi tidak dapat merambat melalui ruang hampa udara (vakum).

Bunyi memerlukan waktu untuk merambat dari suatu tempat ke tempat lainnya. Bunyi merambat di udara dengan kecepatan 330 m / detik.

Bunyi lebih cepat merambat pada benda padat dibandingkan benda cair dan perambatan bunyi pada zat cair lebih cepat daripada gas.

Bentuk gelombang bunyi adalah longitudinal, artinya gelombang yang arah getarnya searah dengan arah perambatan gelombang.

Cahaya adalah gelombang elektromagnetik yang dapat ditangkap oleh cahaya mata.

Sifat - sifat cahaya:

  1. Merambat lurus. Cahaya akan merambat lurus jika melewati satu medium perantara. Peristiwa ini dibuktikan dengan nyala lampu senter yang merambat lurus.
  2. Dapat dipantulkan. Pemantulan cahaya dibedakan menjadi dua jenis, yaitu pemantulan baur (pemantulan tidak teratur) dan pemantulan teratur. Contoh: pemantulan cahaya oleh cermin. Kita dapat melihat tubuh kita dengan jelas pada cermin karena ada pemantulan cahaya yang teratur pada cermin.
  3. Dapat dibiaskan.
  4. Dapat menembus benda bening.
  5. Dapat diuraikan.

Pelajari lebih lanjut

  1. Materi tentang pengertian cahaya yomemimo.com/tugas/2028288
  2. Materi tentang pengertian bunyi yomemimo.com/tugas/30956877
  3. Materi tentang 5 contoh bunyi yomemimo.com/tugas/121985

------------------------------------------

Detail jawaban

Kelas: SD

Mapel: IPA

Bab: Bunyi

Kode: -

#TingkatkanPrestasimu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh vanhoughen93p06m60 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 27 Jul 21