Cara warga negara dalam melaksanakan tanggung jawabnya terhadap bangsa dan

Berikut ini adalah pertanyaan dari Zdunfathara pada mata pelajaran PPKn untuk jenjang Sekolah Dasar

Cara warga negara dalam melaksanakan tanggung jawabnya terhadap bangsa dan negaranya adalah...Please jawab pertanyaan diatas ya
Oke makasih sebelum nya.

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Guna memajukan bangsa dan negaranya sebagai warga negara Indonesia yang baik dan bijaksana berkewajiban dalam melaksanakan kewajibannya dengan penuh tanggung jawab. Setiap warga negara memiliki kewajiban dan hak yang dijamin dan diatur oleh negara Indonesia sebagaimana tertuang dalam UUD 1945. Dengan melakukan kewajiban dan hak secara seimbang maka akan terciptanya stabilitas negara.

Penjelasan:

Kewajiban warga negara adalah segala sesuatu yang wajib dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab oleh setiap warga negara kepada negaranya.

Kewajiban warga negara indonesia sebagaimana diatur dalam UUD 1945 adalah

1. Pasal 27 ayat 1, setiap warga negara wajib melaksanakan dan menaati hukum dan kebijakan pemerintah republik Indonesia.

2. Pasal 27 ayat 3, setiap warga negara wajib mengetahui dan mengikuti usaha bela negara

3. Pasal 28J ayat 1, setiap warga negara wajib mengjamin dan menghargai hak asasi manusia sesama warga negara.

4. Pasal 28 J ayat 2, setiap warga negara wajib mengikuti dan melaksanakan sistem demokrasi pancasila yang menjadi ideologi indonesia. Selain itu setiap warga negara wajib menjalankan batasan yang sebagaimana yang diatur dalam UUD 1945, mneghargai dan menjamin hak kebebasan sesama warga negara, memenuhi segala aturan, norma, nilai-nilai yang berlaku ditengah masyarakat.

5. Pasal 30 ayat 1, setiap warga negara wajib turut serta dalam usaha menjaga pertahanan dan keamanan negera dari segala ancaman.

Hak merupakan segala sesuatu yang sudah melekat dari sejak lahir kepada setiap manusia. Hak dasar manusia harus dihargai dan jamin oleh setiap negara dan memiliki kesetaraan yang sama tanpa memihak kepada pihak manapun.

Hak sebagi warga negara Indonesia sebagimana yang tercantum pada UUD 1945 yaitu :

1. Pasal 27 ayat 2, setiap warga negara berhak memperoleh pekerjaan dan kehidupan layak

2. Pasal 28A, setiap warga negara berhak untuk hidup dan mempertahankan kehidupannya

3. Pasal 29B ayat , setiap warga negara bergak untuk melanjutkan keturunannya dalam perkawinan yang sah pada mata hukum agama dan negara

4. Setiap warga negara berhak untuk tumbuh dan berkembang sebagaimana manusia itu sendiri

5. Pasal 28C ayat 1, setiap warga negara berhak dalam mengembangkan dirinya, memenuhi kebutuhannya, memperoleh pendidikan dan ilmu pengetahuan, mengembangkan dan memakai teknologi, seni, dan budaya, dan meningkatkan kualitas hidupnya agar dapat mensejahterkan hidupnya.

6. Pasal 28D ayat 2, setiap warga negara berhak dalam memajukan dirinya sendiri dan membentuk kelompok masyarakat, bangsa dan negeranya.

7. Pasal 28D ayat 1, setiap warga negara berhak memperoleh pengakuan, jaminan, perlindungan dan kepastian dimata hukum yang adil dan setara.

8. Pasal 28I ayat 1, setiap warga negara berhak untuk hidup, tidak mendapatkan perlakuan penyisaan, kemerdekaan dalam pikiran dan hati nurati, tidak dipaksa, diperbudak, dan memeluk agama.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Alfanizar543 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 06 Jun 21