Buatlah Makalah dengan judul "Taharah dalam Islam​

Berikut ini adalah pertanyaan dari lilisdaos378 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Buatlah Makalah dengan judul "Taharah dalam Islam​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban

                            "Taharah dalam Islam"

1.      Pengertian Thaharah

Thaharah menurut bahasa ialah bersih dan bersuci dari segala kotoran, baik yang nyata seperti najis, maupun yang tidak nyata seperti aib.

Menurut istilah para fuqaha’ berarti membersihkan diri dari hadas dan najis, seperti mandi berwudlu dan bertayammum.

Suci dari hadas ialah dengan mengerjakan wudlu, mandi dan tayammum.Suci dari najis ialah menghilangkan najis yang ada di badan, tempat dan pakaian.

Firman Allah SWT:

إِنَّ ٱللَّهَ يُحِبُّ ٱلتَّوَّٰبِينَ وَيُحِبُّ ٱلْمُتَطَهِّرِينَ

“Sesungguhnya allah menyukai orang-orang yang tobat dan menyukai orang-orang yang menyucian diri.” (Al-baqarah: 222)

Urusan bersuci meliputi beberapa perkara sebagai berikut[1]:

a.       Alat bersuci seperti air, tanah, dan sebagainya.

b.      Kaifiat (cara) bersuci.

c.       Macam dan jenis-jenis najis yang perlu disucikan.

d.      Benda yang wajib disucikan.

e.       Sebab-sebab atau keadaan yang menyebabkan wajib bersuci.

Alat yang terpenting untuk bersuci ialah air.Jika tidak ada air maka tanah, batu dan sebagainya dijadikan sebagai alat pengganti air.

·      Macam-macam air

Air yang dapat dipergunakan untuk bersuci ada tujuh macam[2]:

1.      Air hujan.

2.      Air sungai.

3.      Air laut.

4.      Air dari mata air.

5.      Air sumur.

6.      Air salju.

7.      Air embun.

·      Pembagian air

Air tersebut dibagi menjadi 4[3], yaitu :

1.      Air mutlak (air yang suci dan mensucikan), yaitu air yang masih murni, dan tidak bercampur dengan sesuatu yang lain.

2.      Air musyammas(air yang suci dan dapat mensucikan tetapi makhruh digunakan), yaitu air yang dipanaskan dengan terik matahari di tempat logam yang bukan emas.

3.      Air musta’mal(air suci tetapi tidak dapat mensucikan), yaitu air yang sudah digunakan untuk bersuci.

4.      Air mutanajis(air yang najis dan tidak dapat mensucikan), yaitu air telah kemasukan benda najis atau yang terkena najis.

2.      Macam-Macam Thaharah

Adapun thaharah dalam ilmu fiqh ialah:

a.       Menghilangkan najis.

b.      Berwudlu.

c.       Mandi.

d.      Tayammum.

e.    Istinja’

Penjelasan:

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh alifsantri123 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 29 Dec 21