sedekah dapat diartikan sebagai suatu pemberian yang dilakukan seseorang sebagai

Berikut ini adalah pertanyaan dari rizalilham223 pada mata pelajaran B. Arab untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

sedekah dapat diartikan sebagai suatu pemberian yang dilakukan seseorang sebagai kebahagiaan yang hanya mengharap pahala dan Rida Allah SWT semata bersedekah tidak hanya merupakan harta benda tetapi bisa berupa jasa dan tindakan sedekah yang paling ringan adalah merupakan tindakan seperti​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

tersenyum

Penjelasan:

Santripedia

Hadits: Senyum Adalah Sedekah Bagimu

Hadits Senyum Ibadah Sedekah

Dari Abu Dzar radhiyallahu ‘anhu, dia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

تَبَسُّمُكَ فِى وَجْهِ أَخِيكَ لَكَ صَدَقَةٌ

Bacaan latinnya:

Tabassumuka fii wajhi akhika laka shodaqotun

Artinya:

“Senyummu di hadapan saudaramu adalah (bernilai) sedekah bagimu“ (HR. Tirmidzi)

Hadits ini berisi tentang keutamaan senyum. Dimana seseorang yang memberikan senyuman terhadap sesama muslim akan mendapatkan kebaikan sebagaimana kebaikan orang yang memberi sedekah. Dan akan mendapat pahala sebagaimana pahala sedekah.

Senyum dapat membuat orang yang menerimanya merasa nyaman dan bahagia. Hal ini sama dengan sedekah materi yang juga bisa membuat orang yang menerimanya merasa bahagia.

Senyum yang dimaksud adalah senyum yang didasarkan pada ketulusan hati. Yang dilakukan dengan tujuan kebaikan tanpa memiliki maksud buruk.

Sebagaimana ibadah pada umumnya, senyum juga tergantung pada niatnya.

إِنَّمَا اْلأَعْمَالُ بِالنِّيَّاتِ

Artinya, “Sesungguhnya segala amalan itu tidak lain tergantung pada niat." (HR. Bukhari)

semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh AiChan25 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 04 Jul 21