bagaimana cara stek pada tumbuhan​

Berikut ini adalah pertanyaan dari Jackydcat pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Bagaimana cara stek pada tumbuhan​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Ada tiga cara stek pada tumbuhan yakni:

1. Stek Batang

2. Stek Daun

3. Stek Akar

Berikut Cara-caranya pada ketiga stek tumbuhan tersebut.

1. Stek Batang

a. Pilih batang dengan diameter satu sentimeter dan berdaun hijau tua.

b. Pastikan batang memiliki 3-4 mata tunas dan potong sekitar 10-15 sentimeter.

c. Jarak potong harus 0,5 sentimeter di atas mata tunas paling bawah dan 1 sentimete dari mata tunas paling atas.

d. Pastikan memotongnya dengan bentuk runcing agar mudah ditancapkan.

e. Setelah dipotong, rendam 2 sentimeter ujung bawah batang dalam hormon auksin selama 5 detik.

f. Tancapkan batang ke media semai dengan posisi tegak dan siram secara teratur.

g. Jika akar tanaman sudah tumbuh dengan baik, kamu bisa memindahkannya ke lokasi akhir.

2. Stek Daun

Kamu bisa memotong hanya daunnya saja atau bersama dengan tangkai di bawahnya agar akar baru lebih mudah tumbuh. Setelah memotongnya, bagian bawah daun perlu kamu rendam terlebih dahulu dalam larutan auksin dengan rasio 100-200 cc per liter air.

Lalu, Siapkan pot dengan lubang di dasarnya dan berisi campuran tanah serta pupuk kandang. Pastikan untuk mengisi hanya 3/4 wadah dan gunakan satu tempat hanya untuk satu daun. Tancapkan potongan daun ke dalam wadah, lalu tutup dengan plastik berlubang. Simpan wadah di tempat teduh dan siram dengan teratur hingga akar tumbuh. Biasanya, tahap ini akan memakan waktu 3 minggu tapi kamu perlu menunggu hingga 3-5 bulan untuk memindahkannya ke lokasi tanam akhir.

3. Stek Akar

Pembiakan akan kamu lakukan dengan mengambil akar yang merambat jauh dari tanaman induk. Kamu hanya perlu memotong akar berdiameter satu sentimeter dengan panjang 5-10 sentimeter. Ingat, akar yang kamu potong harus berada dalam kondisi baik dan sehat. Artinya, jangan sampai cabang kecil pada akar rusak selama pemotongan maupun pemindahan. Setelah memotong sulur akar tanaman, siapkan media semai berupa campuran tanah dan pupuk organik. Isi pot dengan media semai dan buat lubang sesuai dengan ukuran akar. Masukkan akar ke dalam lubang lalu timbun kembali dengan tanah. Lakukan tahap ini dengan hati-hati agar akar tidak rusak. Kemudian, siram pot dengan air dan pupuk organik secara rutin dan tunggu hingga akar mengeluarkan tunas baru. Tunas baru ini bisa berupa bintil dan nantinya akan berubah menjadi kalus.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Semoga Membantu!

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rifqigamers888 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 28 Feb 22