tuliskan struktur pertunjukkan penyajian teater dulmuluk?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari muammarkhadadi98 pada mata pelajaran Seni untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tuliskan struktur pertunjukkan penyajian teater dulmuluk?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Teater Dulmuluk adalah teater tradisional Sumatera Selatan yang lahir di Kota Palembang. Awal mula terbentuknya teater ini adalah berupa pembacaan syair oleh Wan Bakar yang membacakan tentang syair Abdul Muluk disekitar rumahnya di Tangga Takat 16 Ulu pada tahun 1854.

Dalam tata pementasan para pelakon dul muluk sebelum pertunjukan dimulai berkumpul disuatu tempat khusus yang disebut kebung untuk berpakaian dan bersolek sesuai watak-watak tokoh yang akan diperankan. Sebelum pertunjukan dilakukan doa selamat dengan menyiapkan seperangkat hidangan yang terdiri dari nasi gemuk, sebutir telur dan seekor ayam panggang dan dupa/kemenyan dibakar dipedupaan. Setelah dibacakan doa, nasi dan lauk dibagi rata sebagai penyempurna syarat upacara. Salah satu pemain sebagai pemeran utama bernama Sultan Abdul Muluk. Seorang anggota yang menjadi pimpinan menyanyikan lagu bekisoh dari dalam kebung. Setelah itu seorang demi seorang pelakon keluar dari kebung untuk melaksanakan upacara Beremas atau salam pembuka kepada penonton, setelah selesai pemain kembali masuk kebung. Selanjutnya adegan demi adegan berlangsung sesuai jalan cerita. Setiap pemain seni pertunjukan dulmuluk dituntut kemampuan untuk dapat bernyanyi sesuai dengan tuntutan perannya.Sebelum Tahun 1972 pertunjukkan Dul Muluk dilakukan di Lapangan terbuka dimana penonton berada diarena, kemudian mulai tahun 1972 pertunjukkan dilakukan di atas panggung supaya penonton berada didepan panggung lebih fokus menikmati pertunjukkan Dul Muluk. Pesan moral disampaikan melalui hadam semacam syiar-syiar Islam, mengaji, dll.

Penjelasan:

Semoga membantu

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh kenzaasrofi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 13 Jul 21