apa yang dimaksud nomor atom dan nomor massa?

Berikut ini adalah pertanyaan dari aditya990 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Apa yang dimaksud nomor atom dan nomor massa?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Apa yang dimaksud nomor atom dan nomor massa?

JAWAB

◆Nomor atom
Nomor atom menunjukkan jumlah muatan positif dalam inti atom (jumlah proton). Menurut Henry Moseley (1887–1915) jumlah muatan positif setiap unsur bersifat karakteristik, jadi unsur yang berbeda akan mempunyai nomor atom yang berbeda. Untuk jumlah muatan positif (nomor atom) diberi lambang Z.

Jika atom bersifat netral, maka jumlah muatan positif (proton) dalam atom harus sama dengan jumlah muatan negatif atau elektron.

Jadi, nomor atom Z = jumlah proton P = jumlah elektron e. Sehingga dapat dijabarkan sebagai berikut:
Z = np = ne
dimana n = jumlah

◆Nomor massa
Nomor massa adalah masa atom.
Atom terdiri atas proton, neutron, dan elektron. Jadi,
Massa atom = (massa p + massa n) + massa e

Karena Massa elektron jauh lebih kecil dari pada massa proton dan massa neutron, maka massa elektron dapat diabaikan.
Dengan demikian:
Massa atom = massa p + massa n

Massa atom dinyatakan sebagai nomor massa dan diberi lambang A. Jadi nomor massa dihitung sebagai berikut:
Nomor massa = jumlah proton + jumlah neutron

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dhanders16 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 18 Jan 15