alas sebuah balok berbentuk persegi degan pannjag sisi 9 cm.

Berikut ini adalah pertanyaan dari laupajaswin12 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Dasar

alas sebuah balok berbentuk persegi degan pannjag sisi 9 cm. jika volume balok 972 cm³ tinggi balok tersebut adalah​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tinggi balok tersebut adalah 12 cm.

\\

PEMBAHASAN

Kamu mungkin sudah tahu bahwa volume sebuah balok sama dengan panjang kali lebar kali tinggi balok tersebut (V = p ×l× t). Sekarang, tahukah kamu bagaimana cara menentukan tingginya apabila panjang, lebar, dan volume balok diketahui?

Untuk menentukan tingginya, kita hanya perlu menggunakan konsep operasi hitung bentuk aljabar. Penyelesaian soal tersebut dengan penerapan konsep aljabar ditunjukan di bawah ini.

Penyelesaian Soal

Diketahui:

  • panjang sisi alas balok berbentuk persegi adalah 9 cm (s = 9) dan
  • volume balok adalah 972 cm³ (V = 972).

Yang ditanyakan adalah:

  • berapa tinggi (t ) balok tersebut?

Jawaban:

V =  s² × t

(Volume balok sama dengan panjang kuadrat sisi kali tinggi balok.)

972 =  9² × t

(Volume balok, yaitu 972 cm³, sama dengan 9 pangkat dua kali tinggi.)

972 =  81t

(Volume balok sama dengan 81t (81 didapat dari 9 pangkat dua.))

81t =  972

(Balik persamaan.)

t =  972/81

(Tinggi balok, yaitu t, sama dengan volume balok, 972 cm³, dibagi luas alas balok, yaitu 81 cm².)

t =  12

(Tinggi balok sama dengan 12 cm.)

\\

Dengan demikian, tinggi balok tersebut adalah 12 cm.

\\

PELAJARI LEBIH LANJUT

Soal serupa:

\\

DETAIL JAWABAN

Mapel: Matematika

Kelas: 8

Materi: Volume kubus dan balok

Kode: 8.2.8

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ImEdwin2 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 23 Jun 21