Berikut ini adalah pertanyaan dari ediahmadhidayah12 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Dasar
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Lambang sudut dalam matematika adalah “∠ ”, kemudian dilanjutkan dengan 1 huruf kapital atau tiga huruf kapital. Misal sudut A pada segitiga ABC dapat kita tulis:
- ∠A atau ∠BAC atau ∠CAB
Sudut adalah daerah yang dibentuk oleh dua ruas garis yang saling berpotongan. Perpotongan dua ruas garis tersebut dinamakan dengan titik sudut dan dua ruas garisnya dinamakan dengan kaki sudut. Satuan dari sudut adalah derajat ( ˚ ). Jenis-jenis sudut berdasarkan besar sudutnya, yaitu:
- Sudut lancip ⇒ 0˚ < α < 90˚.
- Sudut siku-siku ⇒ α = 90˚.
- Sudut tumpul ⇒ 90˚ < α < 180˚.
- Sudut lurus ⇒ α = 180˚.
- Sudut refleks ⇒ 180˚ < α < 360˚.
- Sudut satu putaran ⇒ α = 360˚.
Penjelasan dengan langkah-langkah
Diketahui
Sudut
Ditanyakan
Tentukan lambang dari sudut!
Jawab
Langkah 1
Lambang sudut dalam matematika adalah “∠ ”. Contoh pada segitiga PQR, penulisan untuk sudut P, Q dan R dalam 1 huruf kapital atau tiga huruf kapital adalah:
- ∠P = ∠QPR = ∠RPQ ⇒ (titik sudutnya adalah P sedangkan kaki sudutnya adalah PQ dan PR).
- ∠Q = ∠PQR = ∠RQP ⇒ (titik sudutnya adalah Q sedangkan kaki sudutnya adalah QR dan QP).
- ∠R = ∠PRQ = ∠QRP ⇒ (titik sudutnya adalah R sedangkan kaki sudutnya adalah RP dan RQ).
Langkah 2
Besar sudut yang tidak diketahui besarnya dapat dilambangkan dengan:
- α (alpha)
- β (beta)
- θ (teta)
dan sebagainya.
Langkah 3
Satuan dari sudut adalah derajat, dilambangkan ( ˚ ), contoh:
- 30˚ (30 derajat)
- 60˚ (60 derajat)
- 150˚ (150 derajat)
dan sebagainya.
Pelajari lebih lanjut
- Materi tentang melukis sudut dengan jangka: yomemimo.com/tugas/9912563
- Materi tentang pasangan sudut sepihak: yomemimo.com/tugas/15598
- Materi tentang sudut pada segitiga: yomemimo.com/tugas/10099014
------------------------------------------------
Detil Jawaban
Kelas : 7
Mapel : Matematika
Kategori : Garis dan Sudut
Kode : 7.2.7
#TingkatkanPrestasimu
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arsetpopeye dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Mon, 28 Jun 21