1. Pada hari ini kelas V SD Nusa Bangsa mengadakan

Berikut ini adalah pertanyaan dari pratamafikri411 pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Dasar

1. Pada hari ini kelas V SD Nusa Bangsa mengadakan ulangan Matematika. NilaiMatematika yang diperoleh 30 siswa Kelas V adalah sebagai berikut: 6,5,7,7,7,
5, 8, 8, 8, 5, 6, 6, 7, 7, 8, 8, 7, 6, 9, 9, 10, 7, 6, 5, 5, 6, 7, 8, 9, 7.
Buatlah tabel nilai ulangan Matematika tersebut! GAMBAR​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Tabel dari nilai ulangan Matematika 30 siswa kelas V SD Nusa Bangsa terlampir.

Penjelasan dengan Langkah-Langkah

Tabeladalah salah satu media untuk menampilkan data denganbaris dan kolom. Tabel dapat menunjukkan data dengan jelas karena masih terlihat jumlah frekuensi tiap kelompok data. Akan tetapi, tabel tidak dapat dengan mudah memperlihatkan perbandingan jumlah data. Biasanya diagram-diagram yang dibuat diawali dengan adanya tabel. Beberapa jenis diagram yaitu diagram batang, diagram garis, diagram lingkaran, dan diagram gambar atau pictogram.

Tabel yang sederhana terdiri atas 2 kolom dengan kolom pertama berisi jenis data dan kolom kedua berisi jumlah tiap jenis data. Baris pertama pada tabel yang sederhana berisi judul dari isi tabel.

Dari penjelasan tersebut, mari kita selesaikan permasalahan di atas!

Diketahui:

Kelas V SD Nusa Bangsa, dengan:

  • Jumlah Siswa = 30 siswa
  • Nilai Ulangan Matematika = 6, 5, 7, 7, 7, 5, 8, 8, 8, 5, 6, 6, 7, 7, 8, 8, 7, 6, 9, 9, 10, 7, 6, 5, 5, 6, 7, 8, 9, 7.

Ditanyakan:

Membuat tabel nilai ulangan matematika.

Jawab:

Sebelum menentukan bagaimana tabel tersebut, kita tentukan dulu jumlah siswa yang memiliki nilai sama. Dari data yang telah diketahui, diperoleh bahwa:

  • Nilai 5 ada 5 siswa.
  • Nilai 6 ada 6 siswa.
  • Nilai 7 ada 9 siswa.
  • Nilai 8 ada 6 siswa.
  • Nilai 9 ada 3 siswa.
  • Nilai 10 ada 1 siswa.

Selanjutnya, buat tabel dengan 2 kolom yang menunjukkan nilai siswa dan jumlah siswa per nilai.

 \begin{tabular}{|c|c|} \cline{1-2} Nilai & Jumlah \\ \cline{1-2} 5 & 5 \\ 6 & 6 \\ 7 & 9 \\ 8 & 6 \\ 9 & 3 \\ 10 & 1 \\ \cline{1-2} Total & 30 \\ \cline{1-2} \end{tabular}

Pelajari lebih lanjut,

  1. Materi tentang menentukan rata-rata usia dalam satu rumah: yomemimo.com/tugas/28730054
  2. Materi tentang menentukan modus suatu data: yomemimo.com/tugas/38151642
  3. Materi tentang menentukan banyaknya selisih pengunjung dalam suatu diagram lingkaran: yomemimo.com/tugas/47150782

------------------------------------------

Detail Jawaban

Kelas: 6

Mapel: Matematika

Bab: 5 - Penyajian dan Pengolahan Data

Kode: 6.2.5

#AyoBelajar

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hanifchoirunnisa dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 02 Jun 21