bercerita tentang Rasulullah SAW Berdagang sebelum menikah dengan Ibunda Khadijah

Berikut ini adalah pertanyaan dari aleesyapurtiyudicha pada mata pelajaran Sejarah untuk jenjang Sekolah Dasar

Bercerita tentang Rasulullah SAW Berdagang sebelum menikah dengan Ibunda Khadijah SAW

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Di masa mudanya, Nabi Muhammad SAW tidak memiliki pekerjaan tetap. Namun banyak riwayat menyebutkan bahwa beliau bekerja sebagai penggembala kambing di perkampungan Bani Sa’ad. Selain itu terdapat juga riwayat lain menyebutkan bahwa beliau menggembalakan kambing penduduk Mekkah dengan upah beberapa qirath (salah satu bentuk dinar).

Sebagaiamana Beliau pernah bersabda: “Tidaklah seorang Nabi diutus melainkan ia menggembala kambing”. Para sahabat bertanya, “Apakah engkau juga?” Beliau menjawab, “Iya, dulu aku menggembala kambing penduduk Mekkah dengan upah beberapa qirath”. (HR Al-Bukhari)

Setelah kakek Beliau wafat, Rasulullah SAW diasuh oleh seorang paman bernama Abu Thalib. Abu Thalib sangat menyayangi Nabi Muhammad SAW sebagaimana anaknya sendiri. Di masa mudanya, sang paman mengajari Rasulullah SAW cara-cara berdagang (berbisnis).

Bahkan mengajaknya pergi bersama untuk berdagang ke negeri Syam pada saat Rasulullah SAW baru berusia 12 tahun. Tidak heran jika beliau telah pandai berdagang sejak berusia belasan tahun. Kesuksesan Rasulullah SAW dalam berbisnis tidak terlepas dari kejujuran dan sifat amanahnya.

Kaum Quraisy memang dikenal sebagai kaum pedagang. Kala itu, Khadijah mendengar tentang kejujuran Rasulullah (saat itu belum diutus menjadi Rasul). Khadijah juga kagum dengan sifat amanah dan kemuliaan akhlak beliau.Maka ia pun mengutus orang untuk menemui Rasulullah. Khadijah menawarkan beliau untuk menjual barang-barangnya ke negeri Syam, didampingi seorang budaknya Khadijah yang bernama Maisarah. Khadijah pun memberi imbalan istimewa kepada beliau yang tidak diberikan kepada para pedagangnya yang lain. Rasulullah pun menerima tawaran itu dan lalu berangkat dengan barang dagangan Khadijah bersama budaknya yaitu Maisarah sampai ke negeri Syam.

Dari kisah singkat ini disimpulkan bahwa Khadijah tertarik dengan Rasulullah SAW karena kemuliaan akhlak beliau. Sebelum menikah dengan Nabi, diceritakan Khadijah pernah curhat ke sahabatnya Nafisah. Nafisah kemudian membantu menyampaikan niat Khadijah untuk minta dinikahi oleh Nabi Muhammad SAW. Akhirnya Rasulullah SAW menikahi Khadijah dengan mahar 20 ekor unta.

Setelah menikah dengan Rasulullah SAW, bisnis Kadijah pun diserahkan sepenuhnya kepada Rasulullah SAW. Sedangkan Khadijah memilih untuk melayani dan membantu suami tercintanya, Muhammad SAW.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dayulara20 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 02 Jul 21