Berikut ini adalah pertanyaan dari ayudianakesuma pada mata pelajaran Matematika untuk jenjang Sekolah Dasar
Note : Sepi Banget
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Pecahan adalah suatu bilangan yang umumnya terdiri dari dua bilangan. Pecahan dinyatakan dalam bentuk . A dalam bilangan tersebut berperan sebagai pembilang, dan B dalam bilangan tersebut berperan sebagai penyebut. Pecahan artinya membagi antara pembilang dengan penyebutnya. Terdapat 6 macam pecahan, penjelasannya ada di bawah ini.
1. Pecahan biasa
Pecahan biasa terdiri atas dua bilangan yaitu pembilang dan penyebut. Angka yang berada di atas disebut pembilang dan angka yang berada di bawah disebut penyebut. Pecahan biasa terbagi menjadi dua, yaitu pecahan biasa murni, dan pecahan biasa tidak murni. Pecahan biasa murni adalah bilangan pecahan yang pembilangnya lebih kecil daripada penyebutnya. Pecahan biasa tidak murni adalah bilangan pecahan yang pembilangnya lebih besar daripada penyebutnya, sehingga dapat dijadikan pecahan campuran.
2. Pecahan campuran
Pecahan campuran adalah bilangan pecahan yang terdiri atas tiga bilangan yaitu bilangan cacah/bilangan positif, pembilang, dan penyebut. Cara mengubah pecahan campuran menjadi pecahan biasa yaitu dengan mengkalikan penyebut dengan bilangan cacahnya, kemudian dijumlahkan dengan pembilang.
3. Pecahan desimal
Pecahan desimal adalah pecahan yang umumnya bernominal "koma" di belakang suatu bilangan yang bermakna perseratus, perseribu, dan sebagainya. Pecahan desimal berbeda dengan jenis-jenis pecahan yang lainnya. Contohnya: 1,25 ; 205, 5 ; 75,675, dll.
4. Pecahan persen
Pecahan persen adalah bilangan pecahan yang diikuti dengan simbol "%" yang mempunyai makna bilangan tersebut dibagi 100. Karena, persen artinya adalah "perseratus". Contoh: 75%, 100%, 50%, dll.
5. Pecahan permil
Pecahan permil hampir sama dengan pecahan persen. Hanya saja, bedanya persen artinya "perseratus", namun permil artinya "perseribu". Pecahan permil adalah bilangan pecahan yang diikuti dengan simbol "‰" maknanya bilangan tersebut dibagi 1000.
6. Pecahan senilai dan tidak senilai
Pecahan senilai artinya bilangan penyebut dengan pembilang mempunyai nilai yang sama, atau masih bisa disederhanakan lagi dengan angka yang sama. Contohnya: masih bisa disederhanakan lagi dengan membaginya pakai angka 2 menjadi. Sedangkan pecahan tidka senilai adalah pecahan yang pembilang dan penyebutnya memiliki nilai yang tidak sama alias sudah tidak bisa disederhanakan lagi.
.
.
- Contoh soal pecahan beserta dengan langkah penyelesainnya: yomemimo.com/tugas/2281652
- Jenis-jenis pecahan: yomemimo.com/tugas/4762893
- Soal tentang pecahan senilai: yomemimo.com/tugas/1470943
.
Kelas: IV
Mapel: Matematika
Bab: 6 - Pecahan
Kode kategorisasi: 4.2.6
Kata kunci: Menyelesaikan soal pecahan
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Ukhtyfitri29 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 14 Sep 22