Analisis kalimat berikut (Pemenggalan kata, dan pola suku kata)!

Berikut ini adalah pertanyaan dari terna829 pada mata pelajaran B. Indonesia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Analisis kalimat berikut (Pemenggalan kata, dan pola suku kata)!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Dalam soal tersebut, tidak dicantumkan kalimat yang dimaksud. Maka, penjabaran jawaban ini akan menjelaskan pemenggalan kata dan pola suku kata dalam sebuah kalimat.

Pemenggalan kata harus disertai dengan tanda hubung (-). Pemenggalan kata juga tidak dapat dilakukan secara sembarangan, namun memperhatikan pola suku kata dari kata yang terpenggal. Misalnya, jika hendak memenggal kata "pegunungan", maka berdasar suku kata, pemenggalannya menjadi "pe-gu-nung-an", bukan "pe-gu-nu-ngan", sebab "pe-an" dalam kata tersebut merupakan imbuhan, dan "gu-nung" merupakan kata dasar.

Pembahasan:

Pemenggalan kata dalam sebuah kalimat biasanya terjadi jika terdapat satu kata yang berada di akhir sebuah baris dan tidak cukup ditempatkan dalam baris tersebut. Karena itu, kata tersebut harus dipenggal ke baris selanjutnya. Pemenggalan kata harus ditandai dengan menggunakan tanda hubung (-) dan bukan tanda pisah (—), sebab keduanya memiliki fungsi yang berbeda. Selain itu, pola suku kata juga menjadi hal yang penting untuk diperhatikan. Diftong (gabungan huruf vokal seperti ai, au, ei dan oi), serta gabungan huruf konsonan yang melambangkan satu bunyi (seperti kh, ng, ny, dan sy) tidak dipenggal menjadi suku kata yang berbeda.

Beberapa hal lain yang harus diperhatikan dalam memenggal kata:

  • Jika terdapat dua huruf vokal yang berurutan di tengah, maka pemenggalan dilakukan di antara kedua huruf vokal tersebut. Hal ini juga berlaku bagi huruf konsonan. Contoh: bu-a-ya, man-di.
  • Diftong dan huruf konsonan yang melambangkan satu bunyi tidak dipenggal.  Contoh: pan-tai, ming-gu
  • Jika terdapat huruf konsonan di antara dua huruf vokal, maka pemenggalan dilakukan sebelum huruf konsonan. Contoh: ba-pak.
  • Jika terdapat tiga huruf konsonan di tengah kata, maka pemenggalan dilakukan di antara huruf konsonan pertama dan kedua. Contoh: ben-trok.

Pelajari lebih lanjut materi tentang pemenggalan kata: yomemimo.com/tugas/21546365

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Syubbana dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 19 Feb 22