Anda mempunyai 3 jenis larutan garam dan 1jenis larutan nonelektrolit

Berikut ini adalah pertanyaan dari fadli5035 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Anda mempunyai 3 jenis larutan garam dan 1jenis larutan nonelektrolit yaitu: i. 0.13 m bacl2 ii. 0.22 m mnso4 iii. 0.24 m znso4 iv. 0.41 m ethylene glycol (nonelektrolit) ini, urutan yang benar berdasarkan berkurangnya titik leleh adalah:

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Penurunan titik leleh merupakan salah satu sifat koligatif larutan. Dari ketiga larutan elektrolit dan satu larutan elektrolit tersebut,  urutan berkurangnya titik leleh yang terjadi adalah BaCl₂ > Etilen glikol > MnSO₄ > ZnSO₄.

Penjelasan dengan langkah - langkah:

Diketahui :

Terdapat tiga jenis larutan garam dan satu jenis larutan non-elektrolit.

  1. 0,13 m BaCl₂
  2. 0,22 m MnSO₄
  3. 0,24 m ZnSO₄
  4. 0,41 m etilen glikol

Ditanya : Urutan yang benar berdasarkan berkurangnya titik leleh?

Jawab :

Dalam menentukan titik leleh, diberikan suatu persamaan yang disertai dengan adanya faktor van't Hoff. Faktor van't Hoff berperan dalam penentuan titik leleh larutan elektrolit. Persamaan penentuan titik leleh adalah sebagai berikut

ΔTf = m. Kf. i

dimana i merupakan faktor van't hoff yang dimaksud.

Pada larutan elektrolit, faktor van't hoff bernilai samadenganjumlah kation dan anion yang ada pada senyawa sebagai berikut .

  1. BaCl₂, i = 3
  2. MnSO₄, i = 2
  3. ZnSO₄, i = 2

Sedangkan pada larutan non-elektrolit, faktor van't Hoff nya bernilai 1.

  1. Etilen glikol, i = 1 karena merupakan larutan non-elektrolit

Setelah itu dapat kita tentukan ΔTf dari masing-masing senyawa dengan persamaan yang telah terdapat di atas.

0,13 m BaCl₂,

ΔTf = m . Kf. i

ΔTf = 0,13 . Kf. 3 = 0,39Kf

0,22 m MnSO₄

ΔTf = m . Kf. i

ΔTf = 0,22 . Kf. 2 = 0,44Kf

0,24 m ZnSO₄

ΔTf = m . Kf. i

ΔTf = 0,24 . Kf. 2 = 0,48Kf

0,41 m etilen glikol

ΔTf = m . Kf. i

ΔTf = 0,41 . Kf. 1 = 0,41Kf

Dari hasil perhitungan yang didapatkan, urutan berkurangnya titik leleh terjadi dari senyawa yang memiliki titik leleh paling besar ke senyawa dengan titik leleh paling kecil.

Urutan berkurangnya titik leleh tersebut adalah BaCl₂ > Etilen glikol > MnSO₄ > ZnSO₄.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut terkait materi sifat koligatif larutan pada link yomemimo.com/tugas/1654074

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh arinichoir dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 28 Sep 22