Apakah yang dapat digunakan untuk menjelaskan perbedaan sifat antar antara

Berikut ini adalah pertanyaan dari Sonykurniawan9239 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apakah yang dapat digunakan untuk menjelaskan perbedaan sifat antar antara tiga wujud zat ?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Ada tiga wujud zat di bumi yiatu zat padat, zat cair, dan zat gas. Untuk membedakan sifat antara tiga wujud zat tersebut dapat menggunakan:

  • Berdasarkan bentuknya.
  • Berdasarkan volume.
  • Berdasarkan letak dan jarak partikel.
  • Berdasarkan kompresibilitas.
  • Berdasarkan kemudahan mengalir.

Pembahasan

Zat merupakan segala sesuatu yang mempunyai massa dan menempati suatu ruang. Zat disebut juga dengan materi. Berdasarkan wujudnya, zat dikelompokan menjadi tiga macam, yaitu zat padat, cair, dan gas.

Zat padat adalah zat-zat yang memiliki ciri-ciri:

  • Memiliki bentuk yang tetap.
  • Memiliki volume yang tetap.
  • Memiliki letak partikel-partikel yang berdekatan dengan jarak antar partikel yang sangat rapat.
  • Tidak dapat dimampatkan, dan umumnya memiliki massa jenis yang besar.
  • Tidak dapat mengalir.

Zat cair adalah zat-zat yang memiliki ciri-ciri:

  • Memiliki bentuk berubah-ubah sesuai dengan tempatnya.
  • Memiliki volume yang tetap.
  • Memiliki letak antar partikel yang agak berjauhan dengan jarak antar partikel lebih renggang.
  • Sulit untuk dimampatkan dan umumnya memiliki massa jenis sedang.
  • Dapat mengalir.

Zat gas adalah zat-zat yang memiliki ciri-ciri:

  • Memiliki bentuk yang berubah-ubah.
  • Memiliki volume yang berubah-ubah.
  • Memiliki letak antar partikel yang berjauhan dan jarak antar partikel yang sangat renggang.
  • Mudah dimampatkan dan memiliki massa jenis yang sangat kecil.
  • Dapat mengalir.

Pelajari lebih lanjut

Pelajari lebih lanjut materi tentang perbedaan antara zat padat, cair, dan gas, pada: yomemimo.com/tugas/615826

#BelajarBersamaBrainly #SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh susantiasreti dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 21 Nov 22