Berikut ini adalah pertanyaan dari hapeoppoa65 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
CONTOH SOAL :
Massa KOH yang harus dilarutkan ke dalam 400 mL air agar didapatkan larutan KOH 1 M (Ar K = 39 g/mol, O = 16 g/mol, H = 1 g/mol) adalah 22,4 gram.
Penyelesaian Soal :
Diketahui : V air = 400 mL = 0,4 L
[KOH] = 1 M
Ar K = 39 g/mol, O = 16 g/mol, H = 1 g/mol
Ditanya : massa KOH ?
Jawab :
LANGKAH PERTAMA (I)
Hitung massa molekul relatif (Mr) KOH dengan cara :
Mr KOH = Ar K + Ar O + Ar H
= 39 g/mol + 16 g/mol + 1 g/mol
= 56 g/mol
LANGKAH KEDUA (II)
Hitung mol KOH dengan cara :
n KOH = V × M
= 0,4 L × 1 M
= 0,4 mol
LANGKAH KETIGA (III)
Hitung massa KOH dengan cara :
massa KOH = n × Mr
= 0,4 mol × 56 g/mol
= 22,4 gram
∴ Kesimpulan massa KOH yang harus dilarutkan adalah 22,4 gram.
Pembahasan :
Larutan merupakan campuran homogen dari dua atau lebih zat terlarut dan zat pelarut. Konsentrasi merupakan satuan jumlah zat terlarut yang dapat larut dalam zat pelarut. Ada banyak cara untuk menghitung konsentrasi suatu larutan yaitu sebagai berikut :
Pengertian Molaritas (M)
Konsentrasi yaitu banyaknya jumlah zat terlarut terhadap banyaknya jumlah pelarut tertentu atau jumlah larutan tertentu. (dapat diartikan dengan : zat terlarut berwujud cair atau padat, sedangkan pelarutnya berwujud cair) Konsentrasi dapat dihitung dengan berbagai cara, salah satunya adalah Molaritas (M), atau konsentrasi molar. Molaritas merupakan jumlah mol zat terlarut setiap liter larutan. Atau biasa digunakan dengan rumus:
M = n/V
Keterangan : M = konsentrasi zat (M)
n = mol zat terlarut (mol)
V = volume larutan (L)
Pelajari lebih lanjut :
Materi tentang molaritas dalam persen yomemimo.com/tugas/20898282
Materi tentang molaritas yomemimo.com/tugas/17676574
Materi tentang normalitas yomemimo.com/tugas/20861380
Materi tentang molaritas yomemimo.com/tugas/20998786
-----------------------------------------------------------------------------------------------------------
Detail Jawaban :
Kelas : 10
Mapel : kimia
Bab : 7
Kode : 10.7.9
Kata Kunci : molaritas, kerapatan, konsentrasi, pengenceran
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh riniadeoct dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Thu, 18 Oct 18