Berikut ini adalah pertanyaan dari silvimahbubah5228 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
+ 312(s) + 7H2O(C)
Atom-atom yang mengalami perubahan bilangan
oksidasi pada persamaan reaksi tersebut adalah
a. Cr dan 0
b. W Cr dan I
c. K dan Cr
d. K dan H
e. O dan H
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Atom-atom yang mengalami perubahan bilangan oksidasi pada persamaan reaksi tersebut adalah B. Cr dan I
Pembahasan
Reaksi reduksi oksidasi atau disingkat Redoks adalah reaksi Kimia yang didalamnya terdapat perubahan bilangan oksidasi
Oksidasi adalah naik/ bertambahnya bilangan oksidasi , sedangkan Reduksi adalah turun / berkurangnya bilangan oksidasi.
Rumus penentuan Bilangan Oksidasi (Biloks) secara umum :
1. Biloks atom unsur tunggal = 0 . Contoh Ar,Mg, Cu, Fe, N₂, O₂ dll = 0
Golongan IA ( Li, Na, K, Rb, Cs dan Fr ) biloks +1
Golongan IIA ( Be, Mg, Ca, Sr dan Ba ) biloks +2
Biloks H dalam senyawa = +1, kecuali senyawa hidrida logam (Hidrogen yang berikatan dengan golongan IA atau IIA) Biloks H = -1, misalnya: LiH, MgH₂ dll
2. Biloks O dalam senyawa = -2, kecuali OF2 biloksnya = + 2 dan pada peroksida ( Na₂O₂, BaO₂) biloksnya = -1 dan superoksida, misal KO₂ = -1/2.
3. Biloks dalam senyawa tidak bermuatan = 0,
Total BO dalam ion = muatan ion, Contoh NO₃⁻ biloks =-1
Dalam reaksi redok juga dikenal
Reduktor adalah zat yang mengalami oksidasi
Oksidator adalah zat yang mengalami reduksi
Diketahui
Reaksi
K₂Cr₂O₇(aq) + 14 HI(aq) → 2 KI(aq) + 2 CrI₃(aq) + 3 I₂(s) + 7 H₂O(l)
Ditanya
Atom-atom yang mengalami perubahan bilangan oksidasi
Jawab
K pada K₂Cr₂O₇ dan KI :
Termasuk Golongan IA : biloks +1
O pada K₂Cr₂O₇ dan H₂O
Biloks O dalam senyawa = -2
Cr pada K₂Cr₂O₇
O = -2, I = -1
K₂Cr₂O₇ : 2.+1 + 2.Cr + 7.-2 = 0
K₂Cr₂O₇ : 2+ 2.Cr -14 = 0
2Cr = 12 ⇒ Cr = +6
Cr pada CrI₃ :
CrI₃ : Cr + 3.-1 = 0
Cr = 3
Cr mengalami reduksi karena ada penurunan bilangan oksidasi dari +6 menjadi +3
I pada HI dan I₂
HI ⇒I = -1
I₂ ⇒I = 0
I mengalami oksidasi karena ada kenaikan bilangan oksidasi dari -1 ke 0
Jadi yang mengalami perubahan bilangan oksidasi adalah atom Cr dan I
(pilihan B)
Pelajari lebih lanjut
pengertian reaksi redoks yomemimo.com/tugas/1860702
contoh reaksi redoks yomemimo.com/tugas/1991376
aturan umum penentuan biloks yomemimo.com/tugas/21849768
------------------------
Detil Jawaban
Kelas : X
Mapel : Kimia
Bab : Reaksi Redoks
Kode : 10.7.6
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh indrawboy dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 27 Jun 21