Perhatikan persamaan reaksi sel berikut: 1. cu2+(aq) + ni(s) →

Berikut ini adalah pertanyaan dari enallferrdian6512 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Perhatikan persamaan reaksi sel berikut: 1. cu2+(aq) + ni(s) → ni2+(aq) + cu(s) ; eosel = +0,59 volt 2. zn2+(aq) + ni(s) → ni2+(aq) + zn(s) ; eosel = –0,51 volt 3. cu2+(aq) + zn(s) → zn2+(aq) + cu(s) ; eosel = +1,10 volt berdasarkan persamaan reaksi sel di atas, urutan kereatifan adalah

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Perhatikan persamaan reaksi sel berikut:

1. Cu²⁺(aq) + Ni(s) → Ni²⁺(aq) + C(s) ; E°sel = +0,59 volt

2. Zn²⁺(aq) + Ni(s) → Ni²⁺(aq) + Zn(s) ; E°sel = –0,51 volt

3. Cu²⁺(aq) + Zn(s) → Zn²⁺(aq) + Cu(s) ; E°sel = +1,10 volt

berdasarkan persamaan reaksi sel di atas, urutan kereatifan adalah Zn > Ni > Cu.

Penjelasan:

Reaksi Redoks Spontan

Jika E°sel > 0 maka reaksi akan berlangsung spontan

Jika E°sel < 0 maka reaksi tidak berlangsung spontan

Jika E°sel > 0 maka logam yang berada disebelah kiri dapat mendesak atau mereduksi logam yang berada disebelah kanan.

Persamaan reaksi yang terjadi adalah:

1. Cu²⁺(aq) + Ni(s) → Ni²⁺(aq) + Cu(s) ; E°sel = +0,59 volt

E°sel > 0

maka, logam Ni berada di sebelah kiri logam Cu sehingga dapat mereduksi logam Cu.

2. Zn²⁺(aq) + Ni(s) → Ni²⁺(aq) + Zn(s) ; E°sel = –0,51 volt

E°sel < 0

maka, logam Ni berada di sebelah kanan logam Zn sehingga tidak dapat mereduksi menyebabkan E°sel bernilai negatif.

3. Cu²⁺(aq) + Zn(s) → Zn²⁺(aq) + Cu(s) ; E°sel = +1,10 volt

E°sel > 0

maka, logam Zn berada di sebelah kiri logam Cu sehingga dapat mereduksi logam Cu.

Urutan E°logam dalam deret sel adalah:

Zn Ni Cu

Semakin ke kanan, maka semakin tinggi kereaktifannya. Hal ini dikarenakan semakin mudah logam mengalami oksidasi. Sedangkan semakin ke kiri, maka semakin rendah kereaktifannya, karena semakin sulit mengalami oksidasi. Jadi urutan kereaktifannya adalah  Zn > Ni > Cu.

Pelajari lebih lanjut materi menentukan E°sel yomemimo.com/tugas/7639288#

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ionkovalen dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 11 Jan 22