tuliskan rumus kimia senyawa senyawa dinitrogen pentoksida

Berikut ini adalah pertanyaan dari adriyandi3971 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Tuliskan rumus kimia senyawa senyawa dinitrogen pentoksida

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Rumus kimiasenyawadinitrogen pentoksida adalah N₂O₅.

Penjelasan dengan langkah-langkah:

Diketahui:

dinitrogen pentoksida

Ditanyakan:

Rumus kimia senyawa

Jawab:

Tata Nama Senyawa Biner Non Logam

Untuk tata nama senyawa biner yang terdiri dari dua unsur dan berasal dari unsur non logam yaitu:

  1. Menyebutkan nama Yunani jumlah atom non logam ke-1 diikuti dg nama unsur non logam ke-1. Tetapi untuk awalan mono tidak digunakan untuk unsur non logam ke-1.
  2. Menyebutkan nama Yunani jumlah atom non logam ke-2 diikuti dg nama unsur non logam ke-2 + akhiran –ida.

Berikut ini adalah jumlah atom dalam Bahasa Yunani:

1 = Mono

2 = Di

3 = Tri

4 = Tetra

5 = Penta

6 = Heksa

7 = Hepta

8 = Okta

9 = Nona

10 = Deka

dinitrogen pentoksida

  • dinitrogen artinya unsur nitrigen (N) memiliki jumlah 2 atom.
  • pentoksida artinya unsur oksigen (O) memiliki jumlah 5 atom.

Rumus kimia senyawa = N₂O₅

Pelajari lebih lanjut

#BelajarBersamaBrainly

#SPJ4

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ionkovalen dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 20 Jul 22