Pada pembakaran 6 gram suatu senyawa karbon dihasilkan 8,8 gram

Berikut ini adalah pertanyaan dari ninininu pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pada pembakaran 6 gram suatu senyawa karbon dihasilkan 8,8 gram gas co2. Unsur karbon dalam senyawa tsb adalah...A. 40% B. 50% C. 70% D. 75% E. 87%

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Persentase massa unsur karbon (C) dalam senyawa karbon adalah sebesar 40%. Opsi yang tepat adalah opsi A. Senyawa karbon yang dimaksud dapat berupa senyawa hidrokarbon, senyawa turunan hidrokarbon, dan masih banyak kemungkinan lainnya.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Suatu sampel dengan berat 6 gram terkandung unsur karbon (C). Unsur ini dapat dibakar ketika bereaksi dengan molekul oksigen (O₂). Reaksi kimia pembakaran unsur karbon sebagai berikut:

\boxed{\bf C +O_2 \longrightarrow CO_2}

Asumsi: Pembakaran hanya terjadi pada unsur C dan hasilnya berupa gas CO₂ saja, serta berlangsung secara stoikiometri.

Diketahui:

  • Dimisalkan g = massa.
  • g senyawa karbon = 6 gram.
    g CO₂ = 8,8 gram.
  • Dari tabel periodik unsur:
    Ar C = 12 g/mol.
    Ar O = 16 g/mol.

Ditanyakan:

  • % C dalam senyawa karbon = ?

Penyelesaian:

Langkah 1
Perhitungan massa relatif molekul (Mr) CO₂.

  • Mr CO₂ = Ar C + 2 x Ar O
    Mr CO₂ = 12 + 2 x 16
    Mr CO₂ = 44 g/mol.

Langkah 2
Perhitungan mol (n) senyawa CO₂.

  • n CO₂ = g CO₂ : Mr CO₂
    n CO₂ = 8,8 : 44
    n CO₂ = 0,2 mol.

Langkah 3
Perhitungan mol C dalam senyawa karbon.

  • Dari persamaan reaksi:
    n C = [koef C : koef CO₂] x n CO₂
    n C = [1 : 1] x 0,2 mol
    n C = 0,2 mol.

Langkah 4
Perhitungan massa C dalam senyawa karbon.

Ar = massa atom relatif, g/mol.

  • g C = n C x Ar C
    g C = 0,2 x 12
    g C = 2,4 gram.

Langkah 5
Perhitungan persentase unsur C dalam senyawa karbon.

\begin{array}{ll} \sf \% ~C~dalam~senyawa~karbon &\sf = \dfrac{g~C}{g~senyawa~karbon} \times 100\%\\\\&\sf = \dfrac{2,4}{6} \times 100\%\\\\&\sf = 40~\%.\end{array}

Kesimpulan

Kadar unsur karbon dalam senyawa tersebut adalah 40% (w/w). Di mana "w" artinya weight atau menunjuk pada persentase massa.

Pelajari lebih lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X
Mapel  : Kimia
Bab      : 7 - Stoikiometri
Kode    : 10.7.7

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 10 Jan 23