Reaksi kimia yang terjadi pada fotosintesis melibatkan beberapa senyawa seperti

Berikut ini adalah pertanyaan dari nabilabrily pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Reaksi kimia yang terjadi pada fotosintesis melibatkan beberapa senyawa seperti pada persamaan reaksi di bawah ini.6 CO2 + 6 H2O + light energy ? C6H12O6 + 6 O2
Dari persamaan Reaksi di atas, berdasarkan perubahan bilangan oksidasi yang mengalami reaksi oksidasi adalah..

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berdasarkan perubahan bilangan oksidasiyang mengalamireaksi oksidasi adalah unsur O dalam spesi CO₂. Perubahan bilangan oksidasinya adalah dari O dari -2 menjadi 0.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Tanaman hijau, alga, dan rerumputan yang mengandung klorofil umumnya mampu memproduksi cadangan energi kimia untuk kebutuhannya sendiri melalui suatu reaksi yang disebut reaksi kimia fotosintesis. Tanaman itu disebut sebagai organisme atutotrof. Reaksi fotosintesis memanfaatkan sinar matahari yang diserap tanaman dengan bantuan klorofil untuk menghidrolisis gas karbon dioksida (CO₂) yang diambil dari udara dan tanah. Hasil dari reaksi berupa gas oksigen (O₂) yang dilepas ke lingkungan dan glukosa (C₆H₁₂O₆) yang diserap dan diedarkan ke tubuh tanaman hijau itu untuk kelangsungan hidupnya. Adapula glukosa yang disimpan sebagai cadangan makanan.

Persamaan reaksi fotosintesis :

\bf 6CO_2 +6H_2O \xrightarrow{cahaya~matahari+klorofil} C_6H_{12}O_6+6H_2O

Bilangan oksidasi merupakan nilai yang dimiliki suatu unsur akibat melepas atau menerima elektron. Nilai biloks ada yang bernilai positif, negatif, dan nol. Berikut beberapa aturan nilai bilangan oksidasi yang umum :

  • Bilangan oksidasi (biloks) molekul unsur dan unsur adalah 0, semisal molekul H₂ dan unsur Fe.
  • Biloks unsur O dalam senyawa umumnya adalah -2, kecuali O pada senyawa superoksida dan peroksida,
  • Biloks H dalam senyawa umumnya adalah +1, kecuali pada senyawa hidrida.

Ada dua jenis reaksi terkait perubahan biloks yaitu, reaksi oksidasi dan reaksi reduksi.

  • Reaksi oksidasi merupakan reaksi di mana ada salah satu atom mengalami kenaikan biloksnya pada spesi sebelum reaksi dan sesudah reaksi.
  • Reaksi reduksi merupakan reaksi di mana ada salah satu atom mengalami penurunan biloksnya pada spesi sebelum reaksi dan sesudah reaksi.

Diketahui :

  • Reaksi fotosintesis
    \bf 6CO_2 +6H_2O \xrightarrow{cahaya~matahari+klorofil} C_6H_{12}O_6+6H_2O

Ditanyakan :

  • Spesi yang mengalami oksidasi = ?

Penyelesaian :

Biloks H tetap pada reaksi tetap +1.

Biloks C

  • Biloks C pada CO₂
    Biloks CO₂ = Biloks C + 2 x Biloks O
    0 = Biloks C x 2 (-2)
    Biloks C = +4
  • Biloks C pada C₆H₁₂O₆
    Biloks C₆H₁₂O₆ = 6 x Biloks C + 12 x Biloks H + 6 x Biloks O
    0 = 6 x Biloks C + 12 x (+1) + 6 x (-2)
    Biloks C = (- 12 + 12 ) : 6
    Biloks C = 0

Jadi unsur C mengalami reaksi reduksi karena biloksnya menurun.

Biloks O

  • Biloks O pada CO₂ adalah -2 karena standar biloks O adaah -2.
  • Biloks O pada O₂ adalah 0 karena O₂ termasuk molekul unsur.

Maka O mengalami reaksi oksidasi.

Kesimpulan

Yang mengalami reaksi oksidasiadalahunsur oksigen pada spesi CO₂.

Pelajari Lebih Lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X
Mapel  : Kimia
Bab      : Redoks
Kode    : 10.7.9

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 05 Sep 22