Berikut ini adalah pertanyaan dari apriantitesia828 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Jawaban:
Reaksi kimia adalah suatu proses di mana satu atau lebih zat, diubah menjadi satu atau zat yang berbeda dan menghasilkan produk yang baru. Pada reaksi kimia senyawa yang berada pada sebelah kiri tanda panah reaksi disebut dengan reaktan atau pereaksi, sendangkan senyawa yang berada pada sebelah kanan tanda panah reaksi disebut dengan produk atau hasil.
Reaksi kimia tidak bisa ditulis secara sembarang. Salah satu syarat reaksi kimia dapat ditulis dengan benar adalah rekasi kimia tersebut harus setara. Suatu reaksi kimia dikatakan setara apabila jumlah atom yang berada pada sebelah kiri tanda panah sama dengan jumlah atom pada kanan tanda panah.
Penyelesaian:
Pada soal, kita diperintahkan untuk menuliskan suatu reaksi kimia.
Menuliskan reaksi
Langkah pertama adalah, menuliskan notasi unsur atau molekul untuk membentuk unsur atau molekul baru. Diketahui bahwa gas hidrogen (H2) direaksikan dengan oksigen (O2) menghasilkan air (H2O). Sehingga reaksi kimia dapat kita tuliskan sebagai berikut:
H_2+O_2\to H_2OH2+O2→H2O
Menyetarakan reaksi
Suatu reaksi kimia dikatakan setara apabila jumlah atom yang berada pada sebelah kiri tanda panah sama dengan jumlah atom pada kanan tanda panah.
Pada reaksi: H_2+O_2\to H_2OH2+O2→H2O
Jumlah atom O di kiri adalah 2, sedangkan di kanan adalah 1. Sehingga, kita tambahkan koefisien 2 pada H2O (agar jumlah atom O sama).
H_2+O_2\to 2H_2OH2+O2→2H2O
Sekarang jumlah atom O sudah sama. Tetapi, jumlah atom H masih berbeda. Jumlah atom H di kiri adalah 2, sedangkan di kanan adalah 4. Sehingga, kita tambahkan koefisien 2 pada H2 (agar jumlah atom H sama).
2H_2+O_2\to 2H_2O2H2+O2→2H2O
Seperti yang terlihat dari reaksi, reaksi sudah setara karena jumlah atom di kiri sama dengan jumlah atom di kanan tanda panah.
Jadi, reaksi antara gas hidrogen (H2) direaksikan dengan oksigen (O2) menghasilkan air (H2O) dapat dituliskan sebagai berikut:
2H_2+O_2\to 2H_2O2H2+O2→2H2O
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh samudra17829 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Sun, 11 Dec 22