4. Suatu benda gas memiliki sifat bentuk dan volumenya berubah

Berikut ini adalah pertanyaan dari yourpatrick2009 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

4. Suatu benda gas memiliki sifat bentuk dan volumenya berubah sesuai wadahnya. Namun demikian, mengapa gas dapat dimampatkan sehingga volumenya menjadi kecil?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Karena besarnya ruang kosong antar partikel gas, sehingga gas dapat dikompresi dan dimampatkan. Gas yang dimampatkan akan memiliki volume lebih kecil daripada volume awalnya. Namun, akan memiliki tekanan yang lebih besar daripada tekanan asalnya.

Penjelasan:

 Gas memiliki bentuk dan volume yang tidak tetap. Gas juga dapat memuai dan menyusut mengikuti ruang yang tersedia. Hal ini dapat dijelaskan melalui teori kinetik zat, partikel-partikel gas mempunyai energi yang cukup untuk memisahkan diri dari pertikel-partikel lainnya. Oleh karena itu partikel-partikel itu bebas bergerak ke segala arah sampai gas menyebar merata ke seluruh wadahnya. Karena partikel-partikel gas tidak saling berdekatan dan merapat, maka partikel-partikel itu dapat juga dimampatkan ke dalam ruangan yang lebih kecil.

Ciri Khas Molekul Zat Gas :

–     gaya tarik menarik sangat kecil

–     susunannya sangat tidak teratur

–     letak antar partikel saling berjauhan

–     bergerak sangat bebas secara individu

–          bentuk dan volume dapat berubah

–          memiliki sifat dapat mengalir

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh samuelsastra25 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sat, 03 Dec 22