Setarakan koefisien dari persamaan reaksi berikut ! a. Al + H2SO4

Berikut ini adalah pertanyaan dari wilbyg18 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Setarakan koefisien dari persamaan reaksi berikut !
a. Al + H2SO4 -> Al2(SO4)3 + H2

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Berikut persamaan reaksi kimia yang setara:

  • 2Al + 3H₂SO₄ → Al₂(SO₄)₃ + 3H₂

Koefisien aluminium adalah 2, asam sulfat adalah 3, aluminium sulfat adalah 1, dan gas hidrogen adalah 3.

Penjelasan dengan langkah-langkah

Reaksi kimia setara adalah reaksi kimia dengan jumlah unsur ruas kiri dan kanan tanda reaksi yang sama jumlahnya. Untuk melakukan penyetaraan reaksi kimia maka dapat digunakan metode aljabar. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Misalkan salah satu spesi/senyawa berkoefisien satu.
  2. Misalkan koefisien spesi/senyawa lain dengan huruf aljabar.
  3. Kemudian, susun persamaan aljabar dengan menyetarakan jumlah unsur yang sama di ruas kiri dan kanan tanda reaksi.
  4. Selesaikan sistem persamaan aljabar.
  5. Apabila ada koefisien yang pecahan maka dibuat sedemikian rupa sehingga diperoleh perbandingan koefisien yang bulat dan sederhana.

Diketahui:

Reaksi kimia:

  • Al + H₂SO₄ → Al₂(SO₄)₃ + H₂

Ditanyakan:

Reaksi kimia setara = ?

Penyelesaian:

Langkah 1
Permisalan koefisien pertama pada reaksi kimia.

Spesi dengan koefisien satu dimisalkan adalah Al₂(SO₄)₃.

  • aAl + bH₂SO₄ → Al₂(SO₄)₃ + cH₂

Langkah 2
Pembuatan dan penyelesaian sistem persamaan linier.

  • Unsur Al:
    Ruas kiri = Ruas kanan
    a = 2
    Maka koefisien Al adalah 2.
  • Unsur H:
    Ruas kiri = Ruas kanan
    2b = 2c
    b = c... (1)
  • Unsur S:
    Ruas kiri = Ruas kanan
    b = 3
    Maka koefisien H₂SO₄ adalah 3, sehingga nilai c menurut persamaan (1) adalah 3 juga yang berarti koefisien H₂ adalah 3.

Langkah 3
Penulisan reaksi kimia setara menurut penyelesaian sistem persamaan.

  • aAl + bH₂SO₄ → Al₂(SO₄)₃ + cH₂
  • a = 2.
    b = 3.
    c = 3.
  • 2Al + 3H₂SO₄ → Al₂(SO₄)₃ + 3H₂

Pelajari lebih lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X
Mapel  : Kimia
Bab      : 5 - Tata Nama dan Persamaan Reaksi
Kode    : 10.7.5

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 17 Apr 23