Pada proses pelarutan 20 gram NaOH padat pada suhu 25⁰

Berikut ini adalah pertanyaan dari abcfreqx pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Pada proses pelarutan 20 gram NaOH padat pada suhu 25⁰ C dan tekanan 1 atm dibebaskan kalor sebanyak 10,5 kj. Tuliskan persamaan termokimianya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

NaOH (s) --> NaOH (aq) dH = -21 kJ/mol

Penjelasan:

Persamaan termokimia terdiri dari persamaan reaksi kimia yang terjadi dan nilai perubahan entalpi reaksi standarnya. Untuk mengetahui nilai perubahan entalpi standar (dH), kalor yang dilepaskan tersebut harus diubah dulu menjadi kalor yang dilepaskan per mol zat yang bereaksi/yang dilarutkan.

Diketahui

Zat yg dilarutkan: NaOH, 20 gram, Mr = 40 gram/mol (gunakan tabel periodik atau googling aja)

Kondisi sistem: 25 ⁰C, 1 atm, maka kalor yg dilepaskan adalah entalpi (H) dan kondisinya sudah dalam kondisi standar

Kalor dilepaskan: artinya tanda entalpinya negatif

Mol NaOH = 20 gram/(40 gram/mol)= 0.5 mol

dH = -10.5 kJ / 0.5 mol = -21 kJ/mol

sehingga, persamaan termokimianya bisa dituliskan sebagai:

NaOH (s) --> NaOH (aq) dH = -21 kJ/mol

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh rivalazeezp29aig dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 30 Nov 22