besi yang berada di alam bebas lama-kelamaan akan berkarat atau

Berikut ini adalah pertanyaan dari jralvin98 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

besi yang berada di alam bebas lama-kelamaan akan berkarat atau mengalami korosi. apakah peristiwa ini tergolong perubahan kimia?jelaskan! ​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Besi berkarat merupakan perubahan kimia. Hal ini karena ada reaksi kimia antara logam besi (Fe) dengan oksigen (O₂) di udara dan air (yang kemungkinan berasal dari uap air di udara atau hujan) membentu senyawa baru berupa karat (Fe₂O₃.nH₂O).

Pembahasan

Perubahan kimia merupakan perubahan yang mana ada zat baru terbentuk sebagai hasil dari reaksi kimia dengan sifat zat baru itu berbeda dari zat mula-mulanya. Perubahan kimia dapat terjadi secara alami maupun buatan (hasil rekayasa manusia). Berikut beberapa ciri-ciri dari perubahan kimia:

  • Terbentuk gas yang bukan merupakan gas dari reaktan awal.
  • Terbentuk percikan api atau nyala api atau terjadi ledakan.
  • Terbentuk endapan yang bukan merupakan padatan awal.
  • Terjadi perubahan warna dan rasa.

Analisis soal

Pada kasus di soal merupakan contoh perubahan kimia secara alami. Besi berkarat termasuk perubahan kimia karena melibatkan reaksi kimia di mana:

  • Terbentuk zat baru berupa senyawa karat.
  • Warna senyawa karat agak kuning kecoklatan berbeda dari besi awal yang mengkilap.
  • Rumus kimia dari senyawa karat juga berbeda dari rumus kimia besi. Rumus kimia besi adalah Fe dan rumus kimia senyawa karata adalah Fe₂O₃.nH₂O.

Berikut gambaran reaksi perkaratan pada besi:

\boxed{\bf 4Fe + 2O_2 \xrightarrow{xH_2O} 2Fe_2O_3.xH_2O }

Reaksi di atas juga disebut reaksi oksidasi logam besi karena unsur Fe mengalami kenaikan bilangan oksidasi.

Pelajari lebih lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X
Mapel  : Kimia
Bab      : 1 - Materi
Kode    
: 10.7.1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 13 Dec 22