Berikut ini adalah pertanyaan dari erlisaainisanti pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Sebanyak 4 gram NaOH dilarutkan ke dalam kalorimeter yang berisi 100 ml air. Setelah NaOH dilarutkan ternyata suhu larutan naik dari 25°C menjadi 33°C. Jika kalor jenis air sebesar 4,18 J/(g.°C), maka hitunglah ΔH pelarutan tersebut! (Ar H = 1, Na = 23, O = 16)
Jawaban
Pendahuluan
Ini merupakan persoalan termokimia terkait kalorimeter. Ditanyakan besar perubahan entalpi reaksi pelarutan NaOH dalam air dengan terlebih dahulu menghitung kalor reaksi.
Pembahasan
Kalor reaksi dihitung dengan menggunakan rumus
Keterangan
Q = kalor yang dilepas atau diserap
m = massa sistim, dalam hal ini adalah massa volum total
c = kalor jenis air
ΔT = perubahan suhu
Kalor reaksi lengkap adalah Q larutan ditambah Q kalorimeter, namun di soal ini wadah kalorimeter diabaikan sehingga hanya kalor larutan sebagai Q yang diperhitungkan. Besar perubahan entalpi reaksinya adalah dengan n = mol zat yang bereaksi.
Diketahui
Massa NaOH = 4 gram
Mr NaOH = 23 + 16 + 1 = 40
Volum air = 100 ml
Perubahan suhu ΔT = 33°C - 25°C = 8°C
Kalor jenis c = 4,18 J/(gram.°C)
Dianggap massa jenis larutan sama dengan massa jenis air, yaitu ρ = 1 gram/ml
Ditanya
ΔH pelarutan NaOH dalam air
Penyelesaian
Step-1: Q reaksi
Siapkan massa air = ρ x V
Diperoleh m = 1 x 100 = 100 gram
Q reaksi = m.c.ΔT
= 100 x 4,18 x 8
∴ Q reaksi = 3.344 joule
Step-2: Jumlah mol zat terlarut NaOH
Step-3: ΔH
Substitusikan data-data ke dalam rumus
∴ ΔH = - 33.440 joule/mol atau ΔH = - 33,44 kJ/mol.
Kesimpulan
Dari langkah-langkah pengerjaan di atas, diperoleh perubahan entalpi reaksi pelarutan NaOH dalam air sebesar ΔH = - 33.440 joule/mol atau ΔH = - 33,44 kJ/mol. Karena bertanda negatif, dapat dikatakan bahwa untuk melarutkan NaOH dalam air dilepas kalor sebesar 33,44 kJ/mol.
Pelajari lebih lanjut
1. Menghitung ΔH netralisasi NaOH dan HCl yomemimo.com/tugas/1535969
2. Identifikasi reaksi pembentukan standar yomemimo.com/tugas/3642782
3. Menghitung entalpi pembakaran standar yomemimo.com/tugas/1262693
------------------------------------------------------------
Detil Jawaban
Kelas : XI
Mapel : Kimia
Bab : Termokimia
Kode : 11.7.2
Kata Kunci: NaOH, massa, gram, air, kalorimeter, kalor, jenis, Q, larutan, perubahan, entalpi, ΔH, kJ, mol, Mr, perubahan, suhu, eksoterm, endoterm, dilepas, diperlukan
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh hakimium dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Fri, 23 Feb 18