materi tenteng pengenalan ilmu kimia​

Berikut ini adalah pertanyaan dari araalexxadirgantara pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Materi tenteng pengenalan ilmu kimia​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Materi tentang pengenalan ilmu kimia umumnya ada 4, yaitu hakikat ilmu kimia, metode ilmiah, melakukan perancangan percobaan kimia, dan keselamatan kerja di laboratorium kimia. Bab terkait pengenalan ilmu kimia ada di materi kelas 10 pertama.

Pembahasan

Bab tentang pengenalan ilmu kimia berada di awal kelas X SMA. Siswa pada bab ini, diberikan pemahaman awal terkait beberapa hal tentang ilmu kimia. Semisal adalah pengertian ilmu kimia yang merupakan suatu bidang keilmuan yang mempelajari tentang materi (baik struktur, susunan, sifat, dan perubahannya) dan energi yang mendampingi perubahan pada materi tersebut. Perbedaannya dengan ilmu fisika yang sering dijumpai di SMP, sampai nantinya terkait percobaan di laboratorium kimia.

Berikut beberapa materi yang dipelajari tentang pengenalan ilmu kimia :

  • Hakikat ilmu kimia
    Ilmu yang mempelajari tentang materi (termasuk di dalamnya sifat materi yang kekal bukan sementara) dan energi yang mendampinginya. Selain itu, juga termasuk dipelajari materi tentang perbedaan ilmu kimia dengan ilmu lain, serta peranan ilmu kimia dalam kehidupan sehari-hari.
  • Metode ilmiah
    Di sini dipelajari terkait pendekatan dan cara-cara untuk pengembangan ilmu kimia. Termasuk di dalamnya adalah rangkaian konsep metode ilmiah (mulai dari pengamatan/observasi, pengumpulan data, hipotesis, sampai dengan pembentukan teori baru). Pada materi ini juga dipahami terkait sikap-sikap ilmiah seorang ilmuwan/peneliti.
  • Perancangan percobaan di laboratorium termasuk di dalamnya keselamatan dan keamanan dalam bekerja di labortorium kimia
    Materi yang disampaikan di sini kebanyakan lebih ke rule of thumb atau pengetahuan umum ketika bekerja di laboratorium, dari mulai persiapan (perancangan kegiatan percobaan), pengujian di laboratorium, pemakaian yang benar setiap alat-alat lab (termasuk alat safety), sampai pembuatan laporan hasil percobaan.

Pelajari lebih lanjut

______________

Detail jawaban

Kelas    : X

Mapel  : Kimia

Bab      : Materi

Kode    : 10.7.1

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh RoyAlChemi dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 24 Oct 22