permisi mohon bantuan nya yang tau materi kimia energi ikatan

Berikut ini adalah pertanyaan dari sultanknight123 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

Permisi mohon bantuan nya yang tau materi kimia energi ikatan , terimakasih banyak​
permisi mohon bantuan nya yang tau materi kimia energi ikatan , terimakasih banyak​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

  1. Harga ΔH untuk reaksi tersebut adalah -273 kJ/mol.
  2. Kalor yang diperlukan untuk menguraikan 9 gram air adalah 121 kJ.
  3. Harga ΔH untuk reaksi tersebut adalah -62 kJ/mol.
  4. Harga ΔH untuk reaksi tersebut adalah -112 kJ/mol.
  5. Energi yang dibebaskan pada pembakaran metanol adalah -404 kJ/mol.

Penjelasan:

Penentuan harga ΔH untuk reaksi yang diketahui data energi ikatan rata-rata adalah:

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

Soal nomor 1

∑ Energi ikatan Kiri adalah +7.116 kJ/mol, dengan rincian yaitu:

  • 8 × C-H = 4.912 kJ/mol
  • 3 × C-C = 1.044 kJ/mol
  • 1 × C=O = 724 kJ/mol
  • 1 × H-H = 436 kJ/mol

∑ Energi ikatan Kanan adalah 7.389 kJ/mol, dengan rincian yaitu:

  • 9 × C-H = 5.526 kJ/mol
  • 3 × C-C = 1.044 kJ/mol
  • 1 × C-O = 356 kJ/mol
  • 1 × H-O = 463 kJ/mol

Dengan  demikian,

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

ΔH reaksi = 7.116 kJ/mol - 7.389 kJ/mol

ΔH reaksi = -273 kJ/mol.

Soal nomor 2

Ikatan yang terjadi pada reaksi tersebut adalah:

H-O-H → H-H + 1/2 O=O

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

ΔH reaksi = (2 × EI H-O) - [(1 × EI H-H) + (1/2 × O=O)]

ΔH reaksi = 928 kJ/mol - 686 kJ/mol

ΔH reaksi = +242 kJ/mol ==> UNTUK 1 MOL H₂O.

Nilai mol H₂O untuk 9 gram H₂O adalah

\[\begin{array}{*{20}{c}} n& = &{\frac{{gram}}{{Mr}}} \\ {}& = &{\frac{9}{{18}}} \\ {}& = &{0,5mol} \end{array}\]

Sehingga, kalor yang diperlukan untuk menguraikan 9 gram air adalah:

\[\begin{array}{*{20}{c}} q& = &{\Delta H \times n} \\ {}& = &{ + 242 \times 0,5} \\ {}& = &{ + 121{\text{ }}kJ} \end{array}\]

Soal nomor 3

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

ΔH reaksi = [(4 × EI C-H) + (1 × EI C=C) + (1× EI H-Cl)] - [(5 × EI C-H) + (1 × EI C-C) + (1 × EI C-Cl)]

ΔH reaksi = 2.679 kJ/mol - 2.741 kJ/mol

ΔH reaksi = -62 kJ/mol

Soal Nomor 4

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

ΔH reaksi = [(4 × EI C-H) + (1 × EI Cl-Cl)] - [(3 × EI C-H) + (1 × EI C-Cl) + (1 × EI H-Cl)]

ΔH reaksi = 1.903 kJ/mol - 2.015 kJ/mol

ΔH reaksi = -112 kJ/mol

Soal Nomor 5

Reaksi pembakaran metanol, yaitu:

\[C{H_3}OH + 2{O_2} \to C{O_2} + 2{H_2}O\]

ΔH reaksi = ∑ Energi ikatan Kiri - ∑ Energi ikatan Kanan

ΔH reaksi = [(3 × EI C-H) + (1 × EI C-O) + (1 × EI H-O) + (2 × EI O=O)] - [(2 × EI C=O) + (4 × EI H-O)]

ΔH reaksi = 3.046 kJ/mol - 3.450 kJ/mol

ΔH reaksi = -404 kJ/mol

Pelajari lebih lanjut materi termokimia pada yomemimo.com/tugas/1224924.

#BelajarBersamaBrainly

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh claramatika dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 09 Dec 21