unsur-unsur yang harus dipersiapkan untuk peragaan tari ada…macam​

Berikut ini adalah pertanyaan dari daffaaaa456 pada mata pelajaran SBMPTN untuk jenjang Sekolah Dasar

Unsur-unsur yang harus dipersiapkan untuk peragaan tari ada…macam​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

5 unsur yang harus dipersiapkan untuk peragaan tari adalah tata busana, tata rias, tata panggung, iringan, dan tata lampu.

Penjelasan:

PERAGAAN TARI

Peragaan tari atau pementasan tari adalah pelaksanaan pergelaran tari yang menampilkan atau menyajikan karya tari yang telah disusun. Peragaan ini bisa berupa karya tari tunggal, berpasangan, atau berkelompok.

UNSUR PERAGAAN TARI

Dalam peragaan tari, ada beberapa unsur penting yang patut dipersiapkan sebelum pagelaran dilakukan, beberapa di antaranya adalah:

TATA BUSANA

Tata busana membantu peranan gerak dalam bentuk tari secara utuh. Tata busana juga sering disebut dengan kostum. Ada baiknya kostum yang dipakai harus serasi dengan tarian agar tidak mengganggu gerakan penari. Kostum dan kelengkapannya berperan dalam membantu memperjelas karakter tarian sehingga penonton dapat menebak tari apa yang dipentaskan dari tata busananya. Selain itu, kostum juga dapat menampilkan ciri khas suatu bangsa atau daerah tertentu.

Kostum tari biasanya mengandung elemen-elemen wujud, garis, warna, kualitas, tekstur, dan dekorasi.

Tata Rias

Tata rias terdiri dari peralatan tata rias dan bahan untuk rias tari serta fungsinya masing-masing. Tata rias lebih sering disebut dengan makeup. Peralatan kosmetik yang dapat dipakai dalam pertunjukan tari adalah eye shadow, blush on, bedak, dan lipstik.

TATA PANGGUNG

Tata panggung juga sering disebut dengan staging. Hal ini berkembang seiring berkembangnya tontonan dan kemajuan zaman, namun beberapa tarian masih mempertahankan esensi dari panggung itu sendiri. Di Yogyakarta, pementasan tari biasanya dilakukan di pendapa, yakni bangunan megah tanpa dinding yang terletak di bagian depan rumah dan sering dipakai untuk tempat pertemuan. Di Surakarta, pertunjukan wayang orang dilakukan di panggung prosenium menggunakan latar belakang layar yang digambar secara realis. Sedangkan di Bali, pementasan tari umumnya dilakukan di halaman depan pura atau di depan Candi Bentar, sebuah puri yang menjadi latar belakang.

Beberapa jenis panggung yang umumnya dipakai dalam pementasan tari adalah:

Bentuk arena: tempat pertunjukan sederhana yang memiliki kedekatan antara pemain dengan penonton. Bentuk panggung ini macam-macam, ada yang setengah lingkaran atau arena melingkar.

Bentuk proscenium: panggung bingkai di mana penonton menyaksikan para penari melalui bingkai atau lengkung proscenium. Bingkai yang dipasang memisahkan wilayah penari dengan penonton sehingga pergantian tata panggung dapat dilakukan tanpa sepengetahuan penonton.

Pendapa: tempat pentas tradisional ciri khas Jawa di mana ditandai dengan tiang penjaga (saka) yang berjumlah empat di tengah bangunan.

Iringan

Iringan adalah musik yang mengiringi pertujunukan seni tari. Iringan sendiri dibagi menjadi dua, yaitu:

Iringan hidup: iringan yang dimainkan langsung oleh pemusik ketika pentas tari berlangsung. Peralatan musik pengiring tari harus diletakkan berdekatan dengan pentas dan harus mempunyai penerangan yang cukup.

Iringan rekaman: iringan yang dimainkan lewat tape dari kaset atau CD yang berisi musik iringan pentas tari. Iringan ini lebih murah dan praktis namun kurang memberikan suasanya yang hidup.

Tata Lampu

Pada pementasan tari, khususnya tari tradisi, tata lampu adalah hal penting yang harus diperhatikan. Beberapa pementasan tari dilakukan di bawah cahaya matahari, di bulan purnama, atau dengan penerangan lampu-lampu minyak atau petromaks. Penggunaan tata lampu harus sesuai dengan penari dan tidak boleh dilakukan sembarangan agar tidak mengganggu penonton juga.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dionisiakaiag dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 13 Dec 21