logam meskipun padat dapat menghantarkan listrik, sedangkan kristal ionik padat

Berikut ini adalah pertanyaan dari alhunk4296 pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Menengah Atas

logam meskipun padat dapat menghantarkan listrik, sedangkan kristal ionik padat tidak dapat menghantarkan listrik. perbedaan tersebut disebabkan di dalam logam …. a. elektron-elektron pada logam mengalami dislokalisasi b. elektron pada atom logam terikat kuat pada salah satu inti logam c. inti atom logam mempunyai daya tarik yang kuat terhadap elektron d. elektron pada logam mudah terlepas dari inti atom logam e. inti atom logam mudah mengalami perpindahan posisi

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

a. elektron-elektron pada logam mengalami dis lokalisasi

Penjelasan:

Logam mempunyai beberapa sifat yang unik, antara lain mengkilap, dapat menghantarkan arus listrik dan kalor dengan baik, mudah ditempa, ulet, dan dapat diulur menjadi kawat. Sifat-sifat logam tersebut tidak dapat dijelaskan dengan menggunakan teori ikatan kovalen maupun ikatan ion.

Lautan elektron tersebut merupakan elektron-elektron valensi dari masing-masing atom yang saling rumpang tindih. Masing-masing elektron valensi dapat bergerak bebas mengelilingi inti atom yang ada di dalam kristal tersebut, tidak hanya terpaku pada salah satu inti atom. Elektron-elektron yang bebas bergerak dari satu inti atom ke inti atom yang lain disebut elektron terdislokalisasi. Gaya tarikan inti atom-atom logam dengan lautan elektron mengakibatkan terjadinya ikatan logam. Adanya elektron yang dapat bergerak bebas dari satu atom ke atom yang lain menjadikan logam sebagai penghantar listrik dan kalor yangspacebaik meskipun dalam wujud padat.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh miransyifani dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 08 Feb 22