1. Pernyataan tentang elektron berikut yang tidak tepat adalahA. Ditemukan

Berikut ini adalah pertanyaan dari Doma0umaru pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Dasar

1. Pernyataan tentang elektron berikut yang tidak tepat adalahA. Ditemukan pertama kali oleh J. J. Thomson melalui percobaan sinar katode.
B. Muatan elektron 1,6022 × 10-19 C ditemukan oleh Robert Millikan.
C. Penemuan muatan elektron dilakukan
berdasarkan percobaan tetes minyak. D. Elektron dalam medan listrik dibelokkan menuju kutub negatif.
E. Massa elektron sangat kecil sehingga massa atom hanya dihitung dari massa proton dan neutron.

2. Sinar katode merupakan partikel yang bermuatan negatif. Fakta yang mendukung hal tersebut adalah . . . .

A. massa elektron sangat kecil dan bergerak lurus
B. dibelokkan oleh medan listrik menuju kutub negatif
C. dibelokkan medan listrik menuju kutub
positif
D. sifatnya tidak tergantung pada jenis
katode yang digunakan
E. merupakan hasil pancaran dari sinar katode

3. Percobaan yang membuktikan bahwa model atom Thomson tidak tepat adalah percobaan..

A. sinar katode
B. hamburan sinar
 \alpha
pada lempeng tipis
emas
C. spektrum atom hidrogen
D. tetes minyak Millikan
E. sinar kanal

4. Pernyataan berikut yang benar tentang proton adalah ...

A. Merupakan partikel penyusun atom yang terdapat di luar inti atom.
B. Ditemukan pertama kali oleh J. J. Thomson melalui percobaan sinar katode.
C. Dalam medan listrik bergerak lurus (tidak dipengaruhi oleh medan listrik)
D. Mempunyai massa yang sama dengan
massa elektron.
E. Jumlah proton menjadi ciri khas atom dari suatu unsur.

5. Jumlah proton, neutron, dan elektron yang terdapat pada atom
 \binom{27}{13} Al
berturut-turut adalah....
A. 13, 27, dan 13
B. 13, 14, dan 13
C. 14, 13, dan 13
D. 14, 14, dan 13
E. 27, 14, dan 13​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

1. Pernyataan tentang elektron berikut yang tidak tepat adalah elektron dalam medan listrik dibelokkan menuju kutub negatif.

2. Sinar katode merupakan partikel yang bermuatan negatif. Fakta yang mendukung hal tersebut adalah dibelokkan medan listrik menuju kutub

positif.

3. Percobaan yang membuktikan bahwa model atom Thomson tidak tepat adalah percobaan hamburan sinar α pada lempeng tipis emas.

4. Pernyataan berikut yang benar tentang proton adalah jumlah proton menjadi ciri khas atom dari suatu unsur.

5. Jumlah proton, neutron, dan elektron yang terdapat pada atom A adalah 13, 14, dan 13.

Pembahasan

No 1

Pernyataan tentang elektron berikut yang tidak tepat adalah elektron dalam medan listrik dibelokkan menuju kutub negatif. Hal ini karena elektron merupakan partikel bermuatan negatif sehingga dapat dibelokkan oleh medan listrik menuju kutub positif.

Jawab: D

No 2

Sinar katode merupakan partikel yang bermuatan negatif. Fakta yang mendukung hal tersebut adalah dibelokkan medan listrik menuju kutub positif. Hal ini karena sinar katode merupakan partikel bermuatan negatif sehingga dapat dibelokkan oleh medan listrik menuju kutub positif.

Jawab: C

No 3

Percobaan yang membuktikan bahwa model atom Thomson tidak tepat adalah percobaan hamburan sinar α pada lempeng tipis emas.

Jawab: B

No 4

Pernyataan berikut yang benar tentang proton adalah jumlah proton menjadi ciri khas atom dari suatu unsur. Hal ini dikarenakan jumlah proton sama dengan nomor atom.

Jawab: E

No 5

Nomor atom (Z) = 13

Nomor massa (A) = 27

jumlah proton = Z = 13

jumlah elektron = proton = 13

jumlah neutron = A - p = 27 - 13 = 14

Jawab: B

Pelajari lebih lanjut

Detil Jawaban

Mapel : Kimia

Bab : Struktur Atom

Kelas : X

Kode : 10.7.2

#AyoBelajar

#SPJ2

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh ionkovalen dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Wed, 18 Jan 23