Sebutkan contoh-contoh indikator alami

Berikut ini adalah pertanyaan dari baeyoungji pada mata pelajaran Kimia untuk jenjang Sekolah Dasar

Sebutkan contoh-contoh indikator alami

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Contoh indikator alami adalah: kubis ungu, bunga sepatu (Hibiscus rosa-sinensis) dan bunga mawar (Rosa rosa).

Pembahasan:

Indikator asam basaadalah indikator yang digunakan untuk mengetahuitingkat keasamanataupH suatu larutan. Indikator alami bekerja dengan menunjukkan perubahan warna, seiring dengan perubahan pH dari larutan dimana indikator dimasukkan.

Indikator ini dapat berupa indikator alamidanindikator buatan.

Indikator alami adalah indikator yang terdapat di alam, misalnya adalah sari tanaman seperti kubis ungu, bunga sepatu (Hibiscus rosa-sinensis) dan bunga mawar (Rosa rosa).  

Bunga-bunga ini mengandung senyawa aktif antosianin (anthocyanin) yang mengalami perubahan warna tergantung dari tingkat asam dan basa larutan.  

Pada tingkat keasaman netral (pH larutan = 7), pigmen antosianin ini akan berwarna ungu, pada larutan asam (pH larutan < 7), pigmen antosianin ini akan berwarna pink, merah atau magenta, sementara pada larutan basa (pH larutan > 7), pigmen antosianin ini akan berwarna biru, hijau, dan kekuningan.  

Sementara indikator sintetik adalah indikator yang dibuat dengan proses produksi tertentu, misalnya senyawa fenolftalein. Contohnya digunakan pada kertas lakmus.

Semakin merah perubahan warna, maka semakin besar keasaman, demikian pula, semakin kuning maka semakin basa larutan.

Pelajari lebih lanjut kelebihan dan kekurangan dari indikator asam basa alami di: yomemimo.com/tugas/14213527

Pelajari lebih lanjut indikator kertas lakmus di: yomemimo.com/tugas/21443012

Pelajari lebih lanjut senyawa kimia berikut yang bersifat asam menurut Arrhenius di: yomemimo.com/tugas/13846584

-------------------------------------------------------------------------------------

Detail Jawaban    

Kode:  5.4.4

Kelas: V    

Mata Pelajaran: Kimia        

Materi: Bahan Penyusun Benda dan Sifatnya

Kata kunci: Indikator Asam Alami

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh diahviolin dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Fri, 19 Dec 14