bagaimana pendapat kalian tentang kerjasama negara-negara asean saat ini (masa

Berikut ini adalah pertanyaan dari marioliem1539 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

bagaimana pendapat kalian tentang kerjasama negara-negara asean saat ini (masa pandemi covide 19) jelaskan!

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Negara-negara anggota ASEAN sepakat memperkuat kerja sama dalam menghadapi Covid-19.

Kesepakatan ini merupakan salah satu dari tujuh deklarasi yang dihasilkan dalam pertemuan virtual Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) yang diikuti pemimpin negara ASEAN pada Selasa.

Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi yang mendampingi Presiden Joko Widodo dalam pertemuan itu mengatakan penguatan kerja sama negara-negara ASEAN tersebut meliputi pertukaran informasi, pengembangan riset dan penanganan medis.

Kesepakatan lainnya yang dihasilkan dalam pertemuan itu yakni pertama, para pemimpin ASEAN sepakat mengenai pentingnya memberikan perlindungan bagi warga negara ASEAN.

"Isu mengenai perlindungan warga negara penting bagi ASEAN di dalam masa pandemi ini," kata Retno Marsudi melalui konferensi video pada Selasa.

Kedua, para pemimpin negara ASEAN sepakat memperkuat komunikasi publik dan memerangi adanya stigma serta diskriminasi.

Ketiga, pemimpin negara ASEAN sepakat untuk melakukan langkah bersama dan kebijakan yang terkoordinasi memitigasi dampak sosial Covid-19.

"Para pemimpin juga meminta agar para menteri ekonomi ASEAN menindaklanjuti dalam rangka mempersiapkan langkah ke depan pada saat pandemi sudah berakhir yaitu pada masa recovery nantinya dan dalam konteks dampak sosial ekonomi, para pemimpin ASEAN memberikan perhatian terhadap UMKM dan kelompok rentan lainnya," kata Retno.

Keempat, para pemimpin juga meminta menteri ekonomi ASEAN memastikan berjalannya supply chain connectivity atau jaringan rantai pasokan sehingga perdagangan antar negara bisa terus berjalan.

Kelima, negara-negara ASEAN juga sepakat untuk melakukan pendekatan komprehensif dengan melibatkan banyak pihak mengatasi pandemi Covid-19.

"Dan para pemimpin mengapresiasi kerja ASEAN Coordinating Council (ACC) yang anggotanya para Menlu ASEAN dan juga ACC Working Group on Public Health Emergency,' kata Retno.

Keenam, kata Retno mendukung realokasi Trust Fund ASEAN untuk membantu ASEAN didalam menangani Covid-19.

Penjelasan:

maaf kalo terlalu kepanjangan:)

semoga membantu:)

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh simiaazz dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 07 Dec 21