Berikut ini adalah pertanyaan dari ajiarsorimuhamad pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama
Sebutkan 3 sebab dibubarka. VOC oleh belanda
Jawaban dan Penjelasan
Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.
Pembahasan
Faktor dibubarkannya VOC, yaitu korupsi, bertambahnya saingan dagang, utang yang menumpuk, banyaknya biaya yang dikeluarkan untuk peperangan, serta perubahan politik di Belanda.
Untuk lebih jelasnya, yuk pahami penjelasan berikut:
Hal-hal yang menyebabkan VOC dibubarkan adalah sebagai berikut :
- Rendahnya gaji yang diberikan kepada pegawai VOC menyebabkan mereka berbuat korupsi atau curang.
- Banyaknya saingan yang harus dihadapi VOC dalam perdagangannya di Asia.
- Sesuai dengan octroii, para pemegang saham berhak mendapatkan pembagian keuntungan. Saat VOC mulai rugi, pembagian keuntungan tetap diberikan (divident). Pembagian divident dalam keadaan rugi, VOC memiliki banyak utang.
- VOC banyak mengeluarkan biaya peperangan, baik berebut monopoli perdagangan maupun memperluas wilayah jajahan.
- Perubahan politik yang terjadi di negeri Belanda. Akibat revolusi Prancis dan dikuasainya Belanda oleh Prancis, Belanda menjadi republik Bataaf. Republik Bataaf yang demokratis dan liberal itu menganggap monopoli dagang VOC bertentangan dengan semangat waktu itu yang berpandangan bahwa perdagangan harus dilakukan secara bebas, sehingga VOC perlu dibubarkan.
Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh pd103966929 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.
Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact
Last Update: Wed, 08 Jun 22