apa kelebihan dan kekurangan dari modernisasi dalam bidang transportasi?

Berikut ini adalah pertanyaan dari raden1798213 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Apa kelebihan dan kekurangan dari modernisasi dalam bidang transportasi?

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Dampak Modernisasi di Bidang Transportasi Darat

1. Dampak positif

Banyak sekali dampak positif dari kemajuan teknologi transportasi saat ini. Seperti yang telah disinggung sebelumnya, transportasi darat modern seperti kereta juga mampu menjadi penghubung antarkota/pulau.

Banyaknya jalur kereta api ini membuat kebutuhan mobilisasi orang atau barang antarkota dapat selesai dengan cepat. Lebih jauh lagi, dapat pula membangun kerja sama antarnegara untuk mengembangkan sistem perkeretaapian yang lebih mutakhir.

Selain itu, kemunculan modernisasi dari fenomena ojek online untuk mengangkut penumpang, pemesanan makanan, atau pengiriman barang; atau e-commerce yang menggunakan jasa kurir untuk pengiriman barang.

Hal ini menunjukkan kolaborasi antarteknologi yaitu internet dan transportasi. Terlebih hal ini sangat mudah dilakukan, bisa hanya dengan menekan-nekan layar telepon gengggam.

2. Dampak negatif

Dampak negatif dapat dilihat kepadatan lalu lintas terutama di negara-negara berkembang dalam kota yang padat penduduk. Banyaknya transportasi darat akan berdampak pada kemacetan yang sulit diuraikan.

Selain kemacetan, banyaknya transportasi darat juga dapat berdampak pencemaran udara. Menurunnya kualitas udara. terutama di wilayah perkotaan akibat dari perubahan iklim, dan penipisan lapisan ozon secara regional.

Selain itu juga dari menurunnya kualitas udara juga berdampak pada kesehatan masyarakat yang ditandai dengan terjadinya infeksi saluran pencernaan, timbulnya penyakit pernapasan, adanya Pb (timbal) dalam darah, juga menurunnya kualitas air bila terjadi hujan (hujan asam).

Banyaknya kendaraan ini juga akibat perencanaan sistem transportasi yang kurang matang dari pemerintah, yang berakibat pada tingginya kadar polutan udara terutama dari asap kendaraan bermotor.

Penjelasan:

Itu ya jawabannya oh ya berikan saya tercerdas yak

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Sigitakunkedua dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Mon, 04 Jul 22