Bagaimana tanggapan berbagai di daerah terhadap Proklamasi Kemerdekaan 17 agustus1945?​

Berikut ini adalah pertanyaan dari puguhna137 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Bagaimana tanggapan berbagai di daerah terhadap Proklamasi Kemerdekaan 17 agustus
1945?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Tanggapan beberapa daerah di Indonesia terhadap proklamasi kemerdekaan yakni memberikan dukungan dengan membentuk komisi-komisi nasional.

Penjelasan:

Setelah berita proklamasi tersebar, tokoh-tokoh di daerah segera menyatakan dukungannya. Pada tanggal 18 Agustus 1945 Sultan Hamengku Buwono IX dari Kesultanan Yogyakarta mengirim telegram ucapan selamat atas kemerdekaan Indonesia kepada Soekarno, Moh. Hatta, dan Radjiman Wediodiningrat. Bahkan, pada tanggal 5 September 1945 Sultan Hamengku Buwono IX menyatakan bahwa Nagari Ngayogyakarta Hadiningrat merupakan bagian dari Negara Kesatuan Republik Indonesia. Dukungan daerah pada umumnya diwujudkan dengan pembentukan pemerintahan dan Komisi Nasional Indonesia (KNI) setempat. Sebagai contoh, pemerintah Republik Indonesia di Semarang terbentuk pada tanggal 19 Agustus 1945, di Surabaya pada tanggal 3 September 1945, dan di Bogor pada awal bulan Oktober 1945. Pada akhir bulan Oktober 1945 pemerintahan Republik Indonesia di daerah-daerah sudah berhasil dibentuk.

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh dayu3011 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Tue, 05 Jul 22