sebutkan jenis jenis kebutuhan berdasarkan identitasnya dan berikan contohnya​

Berikut ini adalah pertanyaan dari sinartisalamba pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

Sebutkan jenis jenis kebutuhan berdasarkan identitasnya dan berikan contohnya​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Pembahasan

Berdasarkan intensitasnya, kebutuhan dapat dibedakan menjadi :

Kebutuhan primer

Kebutuhan primer adalah kebutuhan yang harus dipenuhi untuk kelangsungan hidup manusia. Contoh kebutuhan primer, antara lain makan, minum, pakaian, dan tempat tinggal untuk berlindung dan istirahat sehari-hari.

Kebutuhan sekunder

Kebutuhan sekunder adalah kebutuhan yang dipenuhi setelah kebutuhan pokok terpenuhi. Kebutuhan sekunder merupakan pelengkap kebutuhan pokok. Contoh kebutuhan sekunder, antara lain radio, perabot rumah tangga, pendidikan, dan tas.

Kebutuhan tersier

Kebutuhan tersier adalah kebutuhan barang mewah yang dipenuhi setelah kebutuhan primer dan sekunder terpenuhi. Pada umumnya, pemenuhan kebutuhan tersier dilakukan oleh orang-orang yang berpenghasilan tinggi dan biasanya digunakan untuk menunjukkan status sosial agar lebih dihargai oleh orang lain dan lebih terpandang. Contoh kebutuhan tersier, antara lain kebutuhan rumah mewah, perhiasan, berlian, dan mobil mewah. space

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh Cellaxeee dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 05 Jun 22