8. Perdagangan merupakan sarana paling efektif dalam penyebaran agama Hindu

Berikut ini adalah pertanyaan dari sidanaceh1234 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

8. Perdagangan merupakan sarana paling efektif dalam penyebaran agama Hindu di Nusantara. Apa maksud pernyataan tersebut?​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Jawaban:

Sebagaimana kita ketahui bahwa Nusantara itu terdiri dari beribu ribu pulau besar dan kecil. Para pedagang baik yang datang dari India menuju Cina akan singgah di bandar bandar yang tersebar di Nusantara.

Melalui perdagangan jalur komunikasi akan lebih cair, karena tidak ada unsur saling menguasai, tetapi unsur saling percaya sebagai rekan bisnis dan usaha.

Selama mereka tinggal di suatu bandar atau wilayah mereka akan berbaur dengan penduduk lokal. Ingat masa itu pelayanan hanya mengandalkan angin barat dan angin timur. Menunggu angin yang baik dan tepat waktunya bisa sampai 3 bulanan.

Nah selama mereka berinteraksi ini akan terjadi pertukaran budaya dan informasi, sehingga disadari atau tidak lambat laun budaya dan agama yang dibawa pedagang tersebut akan mempengaruhi warga setempat.

Ingat dalam hal ini tidak hanya agama Hindu, Buddha dan Islam pun caranya sama. Sedangkan agama Katolik dan Protestan itu dibawa para misionaris Eropa zaman Portugis hingga Kolonial Belanda

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh agungkrishna79 dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Sun, 04 Sep 22