4. Pemerintah dapat mengeluarkan berbagai kebijakan untuk menjaga ... ekonomi

Berikut ini adalah pertanyaan dari rifqigamers888 pada mata pelajaran IPS untuk jenjang Sekolah Menengah Pertama

4. Pemerintah dapat mengeluarkan berbagai kebijakan untuk menjaga ... ekonomi nasional​

Jawaban dan Penjelasan

Berikut ini adalah pilihan jawaban terbaik dari pertanyaan diatas.

Dalam ekonomi nasional, kebijakanyang dikeluarkan olehpemerintahdilakukan untukmenjaga kestabilandanpertumbuhan ekonomi nasional.

Pembahasan

Ekonomi nasional adalah keadaan ekonomi atau keuangan yang ada di suatu negara. Pada dasarnya, ekonomi nasional yang ada di suatu negara harus berada dalam keadaan yang sehat dan baik sehingga bisa menciptakan kesejahteraan rakyat. Ekonomi nasional ini seringkali berkaitan dengan adanya kestabilan harga dari produk-produk yang ada di negara tersebut. Pemerintah sendiri memiliki fungsi utama di suatu negara untuk menjaga stabilitas dan pertumbuhan yang terjadi pada ekonomi nasional di suatu negara.

Untuk bisa menjaga kestabilandanpertumbuhan ekonomi nasional, pemerintah bisa membuat kebijakan-kebijakan yang akan mengatur dan mengendalikan pertumbuhan ekonomi di negara tersebut. Selain itu, kebijakan ini juga bisa berkaitan dengan menjaga ekonomi nasional dengan adanya perdagangan internasional yang marak dilakukan di era perdagangan bebas ini.

Berikut adalah beberapa contohdarikebijakan pemerintah:

  • Subsidi: adanya bantuan dari pemerintah yang disalurkan kepada para produsen dalam negeri sehingga bisa membantu para produsen dalam negeri untuk mengurangi biaya produksinya.
  • Premi: adanya dana yang diberikan kepada para produsen dalam negeri ketika produsen tersebut bisa menciptakan produk yang sesuai dengan standar internasional sehingga bisa mendorong kegiatan ekspor. Selain itu, premi juga bisa diberikan kepada produsen yang melakukan kegiatan ekspor pada jumlah tertentu yang sudah ditentukan.
  • Kuota impor: kebijakan pemerintah yang dilakukan dengan membatasi jumlah dari masuknya barang dari luar negeri ke dalam negeri. Hal ini juga bisa menjaga stabilitas dari ekonomi nasional karena akan membantu para produsen dalam negeri untuk bersaing dengan produk luar negeri.

Pelajari lebih lanjut

Materi tentang bentuk kebijakan perdagangan internasional

yomemimo.com/tugas/4959876

Materi tentang jenis perdagangan internasional

yomemimo.com/tugas/19439163

Materi tentang perbedaan perdagangan internasional dengan perdagangan dalam negeri

yomemimo.com/tugas/25801722

Detail jawaban

Kelas: 9

Mapel: IPS

Bab: 7 - Perdagangan Internasional

Kode: 9.10.7

#TingkatkanPrestasimu 

Semoga dengan pertanyaan yang sudah terjawab oleh sebastiandennis dapat membantu memudahkan mengerjakan soal, tugas dan PR sekolah kalian.

Apabila terdapat kesalahan dalam mengerjakan soal, silahkan koreksi jawaban dengan mengirimkan email ke yomemimo.com melalui halaman Contact

Last Update: Thu, 10 Jun 21